'Stoner Pergi, Honda Beruntung Dapat Marquez'

'Stoner Pergi, Honda Beruntung Dapat Marquez'
Marc Marquez dan Casey Stoner (c) AFP
Bola.net - Pimpinan Departemen Balap Honda (HRC), Livio Suppo berpendapat Repsol Honda sangat beruntung bisa mendapatkan talenta seperti Marc Marquez tepat setelah Casey Stoner memutuskan pensiun pada akhir 2012 lalu.

Meski begitu, Suppo tak yakin tahun ini Marquez bisa mengulang dominasinya pada musim 2014. Pebalap berusia 21 tahun itu berhasil mengoleksi 13 kemenangan, dan 10 di antaranya diraih secara beruntun.

"Marc pasti susah mengulang prestasi itu. Sepuluh kemenangan beruntun akan sangat sulit diulang. Kami sangat beruntung segera mendapatkan talenta seperti itu tepat setelah Casey pergi," ujar Suppo kepada Autosport.

Pria Italia inipun yakin Marquez akan mendapat perlawanan sengit dari Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi. "Dari luar, apa yang dilakukan Marc memang tampak mudah. Tapi Jorge dan Vale sangat menakjubkan. Kompetisi musim ini akan jauh lebih ketat," tutupnya. (as/kny)