
Pebalap Australia ini akan menjadi legenda MotoGP ke-20. Namanya akan bersanding dengan Giacomo Agostini, Mick Doohan, Geoff Duke, Wayne Gardner, Mike Hailwood, Daijiro Kato, Eddie Lawson, Anton Mang, Angel Nieto, Wayne Rainey, Phil Read, Jim Redman, Kenny Roberts, Jarno Saarinen, Kevin Schwantz, Barry Sheene, Freddie Spencer, John Surtees dan Carlo Ubbiali.
Berikut pernyataan resmi CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta:
Casey akan dinobatkan sebagai legenda MotoGP di Phillip Island, dan ia mengaku merasa terhormat menerimanya. Ia telah menjadi salah satu pebalap terbaik dalam sejarah MotoGP. Talentanya menakjubkan. Ia telah melakukan hal istimewa dengan meraih dua gelar dunia dengan dua motor berbeda, Ducati dan Honda.
Nyaris satu tahun setelah pensiun dari MotoGP, Stoner juga akan kembali turun lintasan di Phillip Island pekan depan. Meski begitu, ia tidak hadir untuk balapan, melainkan untuk menjalani lap penghormatan bersama Doohan dan Gardner.
"Saya merasa tersanjung atas pengakuan karir saya, dan akan menjadi sebuah kehormatan untuk meraih penghargaan ini, hal yang sama sekali tak saya duga," ujar juara dunia 2007 dan 2011 itu. (mgp/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Gigi Dall'Igna Soal Gosip Marc Marquez Tolak 100 Juta Euro dari Honda: Dia Ingin Menang, Uang Bukan Masalah
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...