Stefan Bradl Ingin Bela Repsol Honda di MotoGP 2015

Stefan Bradl Ingin Bela Repsol Honda di MotoGP 2015
Stefan Bradl (c) AFP
Bola.net - Stefan Bradl mengaku tengah membidik peluang membela Repsol Honda pada tahun 2015 mendatang. Pebalap LCR Honda inipun yakin dirinya harus konsisten meraih podium di MotoGP 2014 agar keinginannya terwujud.

Dalam uji coba pascamusim di Valencia, Spanyol bulan November lalu, Bradl mampu mencatatkan waktu konsisten di atas RC213V. Ia bahkan selalu berada di posisi empat besar.

Juara dunia Moto2 2011 inipun ingin mengalahkan Valentino Rossi dan Dani Pedrosa tahun depan. "Saya menjalani uji coba di Valencia, dan tampaknya beban akan makin bertambah musim depan. Saya harus mengalahkan Vale dan Dani," ujarnya.

"Jika ingin mengalahkan mereka, kami harus konsisten meraih podium dan inilah target kami sejak lama. Jika berhasil, saya akan punya peluang pindah ke tim pabrikan. Meski begitu, saya yakin hal ini akan sulit dilakukan," pungkas Bradl.

Pada musim 2013, Bradl sukses meraih podium perdananya di kelas tertinggi di Laguna Seca, Amerika Serikat. Ia pun mengakhiri musim ini di peringkat ketujuh dengan 156 poin. (sw/kny)