
Start dari pole, Hamilton langsung tersalip oleh pebalap Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel di tikungan pertama. Hamilton dan sang tandem, Nico Rosberg juga mengalami kontak, di mana Rosberg melebar dan Hamilton tetap berada di posisi kedua. Beruntung, Hamilton berhasil mengalahkan Vettel dengan strategi satu kali pitstop.
"Lap pertama begitu kacau. Saya menjalani start dengan buruk. Saya tak tahu mengapa, mungkin kopling terlalu panas. Seb dan Nico melakukannya dengan baik, sementara ban saya masih dingin dan saya mengalami understeer. Saya lega mobil saya dan Nico tidak rusak, lalu saya mencoba untuk mengejar Seb. Mobil kami fantastis, mekanik saya bekerja dengan baik," ujarnya.
Kini Hamilton berada di peringkat kedua pada klasemen pebalap dengan 107 poin, hanya tertinggal sembilan poin dari Rosberg di puncak. Meski begitu, sang juara dunia bertahan ini tak mau terlena, dan mengaku tak akan langsung fokus meraih gelar.
"Saya hanya memikirkan seri demi seri. Tugas masih menumpuk untuk meningkatkan performa mobil, dan gelar dunia masih sangat jauh di depan. Ferrari semakin cepat dan cepat, jadi saya hanya akan mencoba tetap rendah diri dan juga bekerja keras," tutup Hamilton. [initial] (f1/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...