Spies Mengaku Optimis Pasca Uji Coba Aragon

Spies Mengaku Optimis Pasca Uji Coba Aragon
Ben Spies © MotoGP
Bola.net - Setelah gagal finis di tiga seri terakhir, Ben Spies masih bertekad untuk meraih podium perdananya di MotoGP musim ini. Ia pun merasa optimis setelah menjalani uji coba di Sirkuit Aragon, 4-5 September.

Pada hari pertama, pebalap Yamaha Factory Racing itu melakukan 95 lap dan menjalani 76 lap pada hari kedua. Ia mencatatkan waktu 0,7 detik di belakang rekan setimnya, Jorge Lorenzo.

Seperti Lorenzo, ia juga melakukan simulasi balap pada uji coba kali ini, "Pada dasarnya, kami menguji coba motor sesuai jarak balap. Kami juga melengkapi simulasi balap dengan setup yang terfokus pada bagian akhir sesi," ujar Spies.

Spies yang akan meninggalkan Yamaha akhir tahun ini, mengerjakan setup mendasar pada motor YZR-M1 miliknya. Ia juga melakukan serangkaian tes pada durabilitas ban untuk MotoGP Aragon, 30 September mendatang.

"Kami lebih fokus mencari setup motor dan hasilnya tampak bagus. Saya merasa optimis mengenai sisa musim ini. Paket yang kami miliki sekarang terbukti ampuh untuk simulasi balap. Jadi saya optimis menghadapi balapan," tutupnya. (cn/kny)