Spencer: Valentino Rossi Harus 'Melawan' Usia

Spencer: Valentino Rossi Harus 'Melawan' Usia
Valentino Rossi (c) AFP
Bola.net - Juara dunia GP500 1983 dan 1985, Freddie Spencer berpendapat bahwa sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi harus melawan usianya yang tak lagi muda. Pada 16 Februari lalu, Rossi telah berusia 35 tahun.

Meski berpendapat The Doctor akan kesulitan meraih gelar dunia ke-10, Spencer ingin melihat pebalap Italia itu berjaya lagi.

"Saya rasa akan sangat sulit bagi Vale meraih gelar lagi, namun jika terjadi, maka akan baik untuk MotoGP. Saya ingin Vale melakukannya, karena saya tahu rasanya akan menyenangkan bila mampu bangkit dari keterpurukan," ujarnya pada Motociclismo.es.

Spencer yang berasal dari Amerika Serikat inipun ingin Rossi bisa belajar mengimbangi kekuatan para rivalnya yang jauh lebih muda, seperti Marc Marquez, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa.

"Ada beberapa faktor yang harus ia lawan, di antaranya adalah usia. Para rival Vale jauh lebih muda, dan evolusi teknologi motor dan ban MotoGP saat ini telah berbeda. Namun pasti menyenangkan bila bisa melihat Vale sukses meraih gelar lagi," tutup Spencer.  (mc/kny)