
Menyusul penghujung 2015 yang penuh kontroversi, Dorna ingin menghindari insiden antara Lorenzo-Marquez dengan para penggemar Valentino Rossi di Mugello, dengan cara menambahkan personel keamanan, masing-masing satu bodyguard untuk Lorenzo, Marquez, dan sang adik, Alex Marquez.
"Well, saya tak tahu apakah bodyguard dibutuhkan di dalam paddock. Mungkin di luar paddock? Ada banyak penggemar di Italia, dan Anda tak akan pernah tahu reaksi macam apa yang akan dilakukan seorang penggemar. Jadi jika kami tak butuh bodyguard, oke-oke saja. Jika kami butuh mereka, mereka pun sudah siap bekerja," ujar Lorenzo.
Jika Lorenzo biasa-biasa saja menanggapi tindakan Dorna, Marquez justru menolak perlakukan istimewa ini. Pebalap berusia 23 tahun ini mengaku sudah meminta Dorna untuk mencabut penjagaannya selama di Mugello karena dirinya tak merasakan ancaman apapun.
"Jujur saja, ketika tiba hari Rabu (18/5) saya nyaman. Penggemar meminta foto dan tanda tangan. Tapi pagi tadi saya keluar motorhome dan bertemu seorang bodyguard. Padahal saya sudah berkata pada Dorna bahwa saya tak butuh. Saya tak mau punya bodyguard. Saya ingin merasa normal. Mugello sama seperti sirkuit lain," pungkasnya. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...