
Bola.net - Keputusan Valentino Rossi untuk pensiun dari MotoGP pada akhir musim nanti memang menggemparkan dunia olahraga pada Kamis (5/8/2021). Berbagai tribut dan penghormatan pun membanjiri media sosial untuk ditujukan kepada sang sembilan kali juara dunia.
Dari jutaan unggahan tribut itu, di antaranya datang dari tim-tim yang pernah dibela Rossi di ajang Grand Prix, di antaranya Aprilia Racing, Repsol Honda, Ducati Lenovo Team, Monster Energy Yamaha, dan bahkan skuad yang masih ia bela saat ini, Petronas Yamaha SRT.
Bahkan tak hanya tim-tim yang pernah dibela Rossi di MotoGP, tim-tim Formula 1 yang pernah memberikan kesempatan untuk coba untuknya pada masa lalu juga memberikan tribut, yakni Scuderia Ferrari dan Mercedes AMG Petronas.
Advertisement
Berikut penghormatan dan tribut tim-tim MotoGP dan Formula 1 untuk Valentino Rossi.
Aprilia Racing
"Terima kasih, @valeyellow46 atas sensasi tanpa batas yang telah kau berikan. Seorang legenda @motogp sejati."
Honda Racing Corporation
View this post on Instagram
"Betapa menakjubkan memori-memori yang kita ciptakan bersama! Ini untuk semua kemenangan, gelar dunia, pertarungan, dan semua kenangan yang telah kita raih. Ini adalah karier yang sangat mengagumkan. Nikmatilah balapan-balapan terakhirmu!"
Ducati Team
View this post on Instagram
"Terima kasih, @valeyellow! Kau benar-benar legenda @motogp yang sesungguhnya! Kami tak bisa cukup berterima kasih atas segala hal yang telah kau lakukan untuk olahraga ini! Kami bangga pernah berbagi trek denganmu! Kami mengharapkan yang terbaik untukmu, mengingat kau akan terus menginspirasi generasi pembalap masa depan!"
Yamaha Factory Racing
It will be the end of an epic MotoGP era...
— Monster Energy Yamaha MotoGP (@YamahaMotoGP) August 5, 2021
But before @ValeYellow46 finally hangs up his MotoGP leathers, we have nine more Grand Prix events to enjoy and savour 💛💙#VR46Decision | #StyrianGP | #YamahaFactoryRacing | #MonsterYamaha | #MotoGP pic.twitter.com/oyA0Qe8NME
"Ini akan jadi akhir dari sebuah era MotoGP yang epik... Namun, sebelum @valeyellow46 akhirnya menggantung baju balap MotoGP-nya, kami masih punya sembilan gelaran Grand Prix tersisa untuk dinikmati bersama."
Petronas Yamaha SRT
View this post on Instagram
"Terima kasih, @valeyellow46! Terima kasih karena sudah menginspirasi berbagai generasi dan terima kasih atas segala hal yang sudah kau lakukan untuk olahraga ini. Kami merasa sangat terhormat bisa bekerja denganmu pada tahun terakhirmu di MotoGP! Kau benar-benar terbaik sepanjang masa!"
Scuderia Ferrari
View this post on Instagram
"Ciao, @valeyellow46. Sungguh menakjubkan melihatmu tampil di sirkuit-sirkuit balap di seluruh dunia selama bertahun-tahun, dan juga fantastis rasanya bisa menghabiskan hari bersama seperti ini (uji coba F1) bersama. Terima kasih atas segala momen yang kau berikan kepada kami dan semoga beruntung untuk apa pun yang akan kau lakukan selanjutnya! #GrazieVale"
Mercedes AMG Petronas
View this post on Instagram
"Dunia balap mengucapkan selamat tinggal kepada salah satu pembalap terbaik sepanjang masa dalam motorsport. Sosok yang sungguh-sungguh mendefinisikan sebuah generasi dunia balap motor dengan sembilan gelar dunia, tujuh di antaranya di @motogp! Nikmati masa pensiunmu, @valeyellow46!"
Sumber: Twitter, Instagram
Video: Momen-Momen Menarik di MotoGP Catalunya 2021
Baca Juga:
- Arti Ritual Jongkok yang Kerap Dilakukan Valentino Rossi di Grid MotoGP
- Marc Marquez: Valentino Rossi Itu Legenda, Sudah Berbuat Banyak untuk MotoGP
- Tribut Max Biaggi untuk Valentino Rossi: Semoga Kita Akhirnya Bisa Akur
- Tak Cuma Jago di MotoGP: Koleksi Prestasi Valentino Rossi di Luar Balap Motor
- Valentino Rossi Pensiun, Jorge Lorenzo: Akhir dari Era 'Four Aliens'
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 5 Agustus 2021 22:28
Reaksi Para Rider MotoGP Usai Valentino Rossi Umumkan Pensiun
-
Otomotif 5 Agustus 2021 21:57
Ikon Balap Motor Dunia: Inilah Perjalanan Gemilang Valentino Rossi di MotoGP
-
Otomotif 5 Agustus 2021 21:35
Takkan Balapan Motor Lagi, Valentino Rossi: Hidup Saya Bakal Berubah Tahun Depan
-
Otomotif 5 Agustus 2021 21:25
Valentino Rossi Resmi Putuskan Pensiun dari MotoGP pada 2022
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:55
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:21
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...