
Ducati mengembangkan winglet sepanjang tahun lalu, sementara Yamaha mencobanya di uji coba tertutup Aragon, Spanyol bulan September. Honda mulai memamerkan versinya di uji coba pramusim bulan lalu. Moto2 dan Moto3 pun ikut-ikutan memakainya, namun Grand Prix Commission segera melarang Moto2 menggunakannya musim ini, sedangkan Moto3 dilarang menggunakannya mulai tahun depan.
Winglet pada motor YZR-M1 milik Jorge Lorenzo. (c) AFP
"Saya tidak suka winglet karena jelek. Lagipula saya tak merasakan adanya pengaruh. Selain itu, ketika melaju di kecepatan tinggi, winglet ini sering kali menimbulkan turbulensi. Saat Anda mengekor di belakang motor dengan winglet yang besar, motor Anda akan kehilangan keseimbangan," ujar Rossi kepada Sport Rider.
Menurut regulasi teknis MotoGP, penggunaan winglet-winglet ini sah-sah saja. Meski begitu, beberapa pebalap mulai cemas perangkat aerodinamika ini bisa mencelakai. Rider LCR Honda, Cal Crutchlow bahkan mengaku khawatir winglet ini bisa melukai kaki pebalap.
Rossi sendiri tak terlalu mengiyakan komentar Crutchlow. Menurutnya, winglet tak akan terlalu membahayakan bila ukurannya tak terlalu besar. "Saya tak tahu apakah winglet ini akan membuat perbedaan dan mempengaruhi tingkat keselamatan. Jika winglet-nya kecil, saya rasa tidak terlalu berbahaya," tutup The Doctor. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...