
Bola.net - - Pembalap Formula 2 asal Indonesia, Sean Gelael resmi akan menjalani debut uji coba Formula 1 bersama Scuderia Toro Rosso di Sirkuit Sakhir, Bahrain bulan depan, dan direncanakan juga turun dalam uji coba di Hungaria dan Abu Dhabi, demikian yang dilansir GPUpdate.
Sean yang berusia 20 tahun, mengakhiri kejuaraan GP2 Series 2016 di peringkat ke-15 dengan koleksi satu podium yang ia raih di Austria. Ia akan tetap turun di kejuaraan yang kini berganti nama menjadi Formula 2 (F2) bersama Tim Arden.
Sean dijadwalkan mengendarai mobil Toro Rosso STR12 dalam uji coba tengah musim Formula 1 di Sakhir dan Hungaroring, yang bakal digelar pada hari Selasa dan Rabu usai balapan Formula 1 digelar di tempat yang sama. Ia juga akan turun di uji coba pascamusim di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi.
"Sementara di Faenza (markas Toro Rosso di Italia), @gelaelized sedang menjalani seat-fitting. Selamat datang, Sean! Ia akan menjadi test driver kami di Bahrain, Hungaria dan Abu Dhabi," tulis Toro Rosso melalui Twitter.
"Terima kasih @ToroRossoSpy atas peluang dan dukungan kalian. Saya masih memiliki banyak hal yang harus dibuktikan dan takkan berhenti sampai segalanya benar-benar tercapai. #UntukIndonesia," tulis Sean juga melalui Twitter.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
-
Otomotif 20 Maret 2025 12:34
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:29
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 12:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...