
Tahun lalu, Rossi bahkan nyaris merebut gelar dunia, mendominasi di puncak klasemen sepanjang musim, sebelum akhirnya harus rela melihat gelar melayang ke tangan Jorge Lorenzo dengan hanya tertinggal lima poin.
Meski tak lagi muda, Rossi yang sekarang disebut-sebut sebagai Rossi terbaik yang pernah ada. "Entah apakah saya yang sekarang adalah Rossi yang terbaik, selalu begitu selama saya berkarir. Tapi saya senang saya kompetitif," ujarnya seperti yang dikutip Speedweek.
Valentino Rossi (c) AFP
Meski begitu The Doctor juga punya ketakutan-ketakutan tertentu dalam menjalani musim ke-21 di Grand Prix, di antaranya kekhawatiran tak bisa mengikuti perkembangan teknologi, serta rasa cemas melakukan kesalahan dan dirundung cedera.
"Regulasi selalu berubah. Dalam usia saya sekarang, saya selalu takut tak bisa mengikuti perubahan dan tak tampil baik. Rasa takut ini saya rasakan sejak berusia 20 tahun, tapi saya senang karena saya masih bertarung di depan, dan merupakan salah satu dari tiga pebalap terbaik di MotoGP," tuturnya.
"Tak ada yang berubah dalam diri saya. Saat berusia 20-25 tahun, saya takut melakukan kesalahan dan cedera. Tak ada yang berubah soal itu, tapi dengan pengalaman, saya kini lebih memperhatikan detail. Balapan juga bukan hanya soal insting, saya tetap harus belajar dan bekerja keras," pungkas Rossi. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:53
-
Voli 20 Maret 2025 10:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:45
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 10:45
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:33
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...