Rossi: Pebalap Muda Italia Butuh Waktu Saingi Spanyol

Rossi: Pebalap Muda Italia Butuh Waktu Saingi Spanyol
Valentino Rossi (c) AFP
- Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi meyakini para pebalap muda Italia butuh waktu untuk naik dan sukses di kelas tertinggi untuk menyaingi dominasi Spanyol di masa depan, demikian yang dinyatakan The Doctor kepada Speedweek.


Saat ini, terdapat sembilan pebalap Spanyol di kelas tertinggi, yakni Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Maverick Vinales, Aleix Espargaro, Pol Espargaro, Alvaro Bautista, Tito Rabat dan Hector Barbera. Naiknya Alex Rins ke Suzuki Ecstar tahun depan pun membuat Spanyol menurunkan 10 wakil.


"Saat ini Spanyol mendominasi ketiga kelas balap. Tahun ini begitu menakjubkan, terutama di MotoGP. Enam dari tujuh pebalap terdepan adalah rider Spanyol. Ini bagus untuk mereka, karena berarti kinerja mereka mempromosikan pebalap muda memang bagus," ujarnya.


Saat ini Rossi sendiri tengah membantu para pebalap muda Italia untuk turun kejuaraan dunia melalui VR46 Riders Academy. Anak didiknya pun mulai bertebaran di Moto2 dan Moto3, di antaranya Franco Morbidelli, Luca Marini, Lorenzo Baldassarri, Francesco Bagnaia, Romano Fenati, Nicolo Bulega, Andrea Migno dan Niccolo Antonelli.


Bahkan The Doctor juga menurunkan timnya sendiri di Moto3, menaungi Fenati, Bulega dan Migno. "Italia sendiri sedang memperbaiki situasi, tapi saya rasa mereka akan butuh waktu untuk mencapai MotoGP," pungkas sembilan kali juara dunia tersebut. [initial]


 (sw/kny)