Rossi Ogah Cabut Pernyataannya Soal Marquez

Rossi Ogah Cabut Pernyataannya Soal Marquez
Valentino Rossi (c) Yamaha MotoGP
- Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku pendapatnya soal Marc Marquez tak akan berubah sampai kapanpun. Menurut The Doctor, pebalap Repsol Honda itu memang marah padanya atas kegagalannya mempertahankan gelar dan memang berusaha membantu Jorge Lorenzo meraih gelar dunia.


Di sela peresmian Movistar Yamaha di Barcelona hari Senin (18/1) lalu, Rossi meyakini Marquez dan Lorenzo tak menaruh rasa hormat sebesar yang ia punya pada keduanya. Meski begitu, Rossi mengaku akan tetap menghormati keduanya sebagai pebalap walau ketiganya sama-sama menghadirkan kontroversi di penghujung 2015.


"Apa artinya rasa hormat? Menurut saya, Marc terutama dan Jorge hanya punya sedikit rasa hormat pada saya. Saya yakin saya benar. Saya selalu menghormati semua orang dan saya akan terus begitu. Tapi juga harus ada timbal balik," ujarnya seperti yang dilansir Sport Rider.


Selain itu, Rossi juga meyakini tindakan Marquez menghalang-halanginya di Sepang, Malaysia dan tak berusaha menyalip Lorenzo di Valencia bukan semata berkat tuduhan Rossi, melainkan sudah direncanakan Marquez sejak awal.


"Saya sangat tidak setuju pada orang-orang yang berkata bahwa Marc melakukan ini semua karena ia bereaksi atas tuduhan saya. Bukan begitu adanya. Dia sudah memutuskan untuk membuat saya gagal juara dunia. Jadi saya akan tetap melakukan semuanya, dan pernyataan saya tidak akan berubah," tutup Rossi. [initial]


 (sr/kny)