'Rossi-Marquez Harus Mulai Takuti Dovizioso'

'Rossi-Marquez Harus Mulai Takuti Dovizioso'
Andrea Dovizioso, Marc Marquez dan Valentino Rossi (c) Honda Racing Corporation
Bola.net - Pimpinan Monster Yamaha Tech 3, Herve Poncharal menyakini bahwa Valentino Rossi dan Marc Marquez harus mulai sungguh-sungguh dalam mengantisipasi perlawanan sengit dari pebalap Ducati, Andrea Dovizioso.

Tiga seri telah berlalu dan Dovizioso mampu tampil konsisten dengan selalu finis kedua di Qatar, Austin dan Argentina. Kini pebalap Italia itu pun berada di peringkat kedua klasemen pebalap dengan 60 poin, hanya tertinggal enam poin dari Rossi.

"Kita harus sadar ia berada di peringkat kedua dengan 60 poin! Ia meraih podium di tiga sirkuit berbeda. Ini berarti motor Ducati bagus di mana saja dan sungguh cepat!" ujar Poncharal dalam wawancara eksklusifnya bersama GP Inside.

Pria asal Prancis inipun mengimbau kepada penggemar MotoGP untuk tak meremehkan Dovizioso. "Semua orang bicara soal Marc, tapi Dovi dan Vale jelas merupakan kandidat juara juga. Marc dan Vale harus takut padanya," tutup Poncharal. [initial]

 (gpi/kny)