Rossi: Lebih Mudah Bikin Kacau daripada Finis!

Rossi: Lebih Mudah Bikin Kacau daripada Finis!
Valentino Rossi (c) Yamaha

Bola.net - - Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku sangat lega dirinya berhasil finis ketiga dan menapaki tangga podium di Sirkuit Losail, Qatar akhir pekan lalu, yakni hasil yang sama sekali tidak ia duga bakal datang, menyusul performanya yang buruk selama uji coba pramusim.

Start dari posisi 10, Rossi pesimis bisa merebut podium, apalagi tandemnya, Maverick Vinales begitu dominan baik di uji coba maupun pekan balap. Selain itu, Losail juga dikenal sangat bersahabat dengan rider Ducati Corse, Andrea Dovizioso. Meski begitu, secercah harapan muncul ketika ia mulai masuk di posisi lima besar.

"Saat masuk lima besar, saya sangat senang. Lalu ketika masuk tiga besar, saya berkata pada diri sendiri apapun bisa terjadi. Maverick jauh lebih cepat, mungkin saya bisa menempel Dovi, tapi memang lebih gampang bikin kacau ketimbang meraih sukses! Saya begitu kesulitan dengan bagian kanan ban depan," ujar Rossi kepada GPOne.

Valentino Rossi (c) YamahaValentino Rossi (c) Yamaha

The Doctor pun lega timnya bisa menemukan solusi dalam sesi latihan. "Saya kesulitan selama musim dingin, namun saya selalu bisa bekerja lebih baik saat pekan balap. Saat uji coba, saya juga mendapat masalah fisik. Saya tak bisa berlatih dengan baik. Bagaimana pun saya ini hampir berusia 40 tahun. Saya sudah tua!" guraunya.

Dengan hasil yang baik ini, sembilan kali juara dunia tersebut punya asa tinggi dalam menjalani pekan balap MotoGP Argentina yang bakal digelar di Sirkuit Termas de Rio Hondo pada 7-9 April mendatang.

"Maverick selalu cepat dengan motor kami, jadi saya hanya butuh waktu. Hasil di Qatar sangat baik, saya senang karena kami bisa tenang di momen-momen buruk. Semoga ini merupakan dasar kuat untuk menghadapi seri-seri berikutnya," pungkas Rossi.