Rossi Kian 'Panas' Ingin Kalahkan Marquez

Rossi Kian 'Panas' Ingin Kalahkan Marquez
Valentino Rossi dan Marc Marquez (c) AFP
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi semakin merasa 'geregetan' melihat juniornya yang membela Repsol Honda, Marc Marquez memenangkan delapan seri pertama musim ini.

Rossi memang beberapa kali terlibat pertarungan sengit bersama Marquez, sayang hingga kini The Doctor belum mampu mengalahkan sang juara dunia bertahan berusia 21 tahun itu.

"Saat ini Marc merupakan pebalap yang suka mengambil resiko besar, ini karena ia masih muda dan sangat berani. Tapi alasan utama mengapa ia dominan adalah karena ia dan Honda lebih cepat ketimbang siapapun," ujar Rossi kepada Crash.net.

Pebalap Italia inipun yakin Marquez berpeluang menyapu bersih seluruh seri, meski ia tak akan membiarkan hal itu terjadi. "Marc sangat cerdas dan fokus, karena itulah ia menang. Targetnya sekarang pasti adalah sapu bersih. Sementara target kami adalah mengalahkannya, setidaknya sekali!" tutup Rossi. [initial]

Sumber: Crash.net  (cn/kny)