Rossi Kenang Pertemuan Pertamanya dengan Marquez

Rossi Kenang Pertemuan Pertamanya dengan Marquez
Valentino Rossi dan Marc Marquez (c) AFP
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi baru-baru ini mengenang pertemuan pertamanya bersama pebalap Repsol Honda sekaligus juara dunia 2013 dan 2014, Marc Marquez.

Pertemuan itu terjadi di MotoGP Catalunya, Spanyol pada tahun 2008 silam. Kala itu Marquez turun di kelas GP125 dan masih berusia 15 tahun, sementara Rossi tengah dalam proses meraih gelar dunia kedelapan dan telah berusia 29 tahun.

Valentino Rossi dan Marc Marquez di MotoGP Catalunya 2008. (c) SpeedweekValentino Rossi dan Marc Marquez di MotoGP Catalunya 2008. (c) Speedweek

"Marc lah yang lebih terkesan soal pertemuan itu!" gurau Rossi kepada Speedweek. "Jika mengingat momen itu, rasanya menakjubkan melihat apa yang sudah ia raih sekarang. Kala itu, saya tengah menikmati sukses serupa."

Rossi pun tak menyangka Marquez akan dominan dalam dua tahun terakhir. "Melihat foto itu, jelas sekali saya jauh lebih tua! Waktu itu Marc masih kecil. Waktu itu juga belum ada yang menduga ia akan seperti sekarang. Rasanya cepat sekali dia naik ke MotoGP," tutup The Doctor.  (sw/kny)