
Bola.net - Menjadi tamu kehormatan MotoGP Australia di Sirkuit Phillip Island, 15 kali juara dunia, Giacomo Agostini, pun menyaksikan serunya balapan pada Minggu (27/10/2019), sekaligus mengamati performa Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) dan Jorge Lorenzo (Repsol Honda).
Rossi melakukan start dengan sangat baik dan sempat memimpin balapan selama tiga lap pertama. Sayangnya, ia harus puas finis kedelapan, usai bertarung sengit dengan delapan pebalap lainnya. Kepada La Gazzetta dello Sport, Agostini pun yakin Rossi harus segera memutuskan kapan akan pensiun.
"Melihat apa saja yang sudah diraih Vale, ia bisa dan harus menentukan kapan pensiun. Jika Anda bertanya apa yang akan saya lakukan, jelas pemikirannya akan berbeda. Saat saya mulai sulit menang, mereka bilang saya sudah habis, dan saya merasa direndahkan," ujarnya.
Advertisement
Bikin Orang Pindah Kewarganegaraan
Agostini, yang pensiun di usia 35 tahun pada 1977, mengaku hal yang membuatnya tetap balapan tak hanya kepuasan diri saat meraih kemenangan, melainkan juga kebahagiaan penggemar. Atas alasan ini, ia pun sangat sedih ketika sulit meraih kemenangan dan akhirnya memutuskan gantung helm.
"Ada imigran dari Belgia yang bercerita, usai saya menang, mereka pindah kewarganegaraan menjadi kewarganegaraan saya dan bangga jadi orang Italia. Saat pensiun, saya menangis karena meninggalkan 'kekasih' saya. Keputusan saya diambil berdasarkan hasil, meski saya yakin masih bisa tampil kuat," kisahnya.
Opini Soal Lorenzo dan Honda
Saat Rossi bikin orang bertanya-tanya kapan akan pensiun, di lain sisi Lorenzo yang berusia 32 tahun justru digosipkan pensiun akhir musim ini karena sulit beradaptasi dengan Honda, dan belum juga meraih hasil baik. Dalam empat seri terakhir, ia bahkan gagal meraih poin. Agostini pun sangat prihatin pada lima kali juara dunia itu.
"Melihat Jorge seperti ini membuat saya iba padanya, tapi juga untuk Honda. Jika pada akhir musim ini mereka tak membaik, entah apa bagus untuk melanjutkan kerja sama. Membela Honda adalah sebuah kehormatan, tapi punya Jorge juga sebuah kebanggaan. Semoga ia bisa mencari mentalitas yang cocok dengan apa yang ia butuhkan," tutup Agostini.
Rossi dan Lorenzo akan kembali bertemu di lintasan dalam pekan balap MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang akhir pekan ini. Tahun lalu, Rossi memimpin balapan selama 15 lap, sebelum terjatuh dan hanya finis ke-18. Lorenzo sendiri absen karena cedera kaki dan pergelangan tangan.
Baca Juga:
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...