Rossi: Firasat Saya, Stoner Ingin Comeback

Rossi: Firasat Saya, Stoner Ingin Comeback
Valentino Rossi dan Casey Stoner (c) AFP
- Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku punya firasat bahwa test rider Ducati Corse yang pensiun dini dari MotoGP pada akhir 2012, Casey Stoner berkeinginan untuk kembali balapan. Hal ini disampaikan The Doctor dalam wawancaranya bersama Marca.


Mulai musim ini, Stoner kembali ke Ducati dan menjabat sebagai test rider. Ia pun turun lintasan dalam dua hari terakhir uji coba pramusim di Sepang, Malaysia pada 1-3 Februari. Ia pun menduduki posisi kelima pada hari ketiga dan menjadi pebalap Ducati tercepat.


"Menyenangkan melihat satu nama lagi berada di posisi atas bersama nama saya, Jorge Lorenzo, Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Menurut saya sih, Casey ingin kembali balapan. Entah apakah hal ini akan terjadi, tapi pasti bakal membuat MotoGP makin menarik," ujar Rossi yang menduduki posisi kedua.


Stoner berulang kali membantah dirinya akan kembali balapan, namun para petinggi Ducati memberi sinyal ingin menurunkannya dengan status wildcard di Australia, 21-23 Oktober mendatang. Meski begitu, Rossi lebih tertarik melihat Stoner balapan di Qatar, 17-20 Maret nanti.


"Kita lihat saja nanti. Biasanya para pebalap Ducati sangat kuat di Qatar, termasuk Casey sendiri. Bila ia kembali balapan, maka balapan itu akan menjadi salah satu balapan terbaik di Grand Prix," tutup sembilan kali juara dunia ini. [initial]


 (mrc/kny)