Rosberg Puas Bisa Menang di Seri Kandang

Rosberg Puas Bisa Menang di Seri Kandang
Nico Rosberg (c) AFP
Bola.net - Pebalap Mercedes, Nico Rosberg mengaku senang bisa memenangi seri kandangnya, Formula 1 GP Jerman di Sirkuit Hockenheim, Minggu (20/7). Apalagi ia merayakannya setelah Jerman menjadi juara Piala Dunia 2014.

Rosberg yang start dari pole position, langsung memimpin balapan selepas start. "Fantastis, rasanya menyenangkan bisa menang di rumah sendiri. Hari ini sangat, sangat istimewa bagi saya. Terima kasih kepada para penggemar yang telah mendukung saya," ujarnya.

Kini Rosberg kian kokoh di puncak klasemen dengan 190 poin, unggul 14 poin dari rekan setimnya, Lewis Hamilton. Ia pun sudah tak sabar menghadapi F1 GP Hungaria di 25-27 Juli mendatang.

"Saya sudah tak sabar menjalani balapan di Hungaria. Dengan mobil seperti ini, saya sangat berterima kasih kepada Mercedes atas usaha mereka. Jadi Hungaria pasti akan berjalan menyenangkan!" tutup Rosberg.  (f1/kny)