
Bola.net - Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton mengaku tak suka mendengar penonton Formula 1 GP Italia yang meneriaki rekan setimnya, Nico Rosberg saat berada di podium Sirkuit Monza akhir pekan lalu, demikian yang dikabarkan GPUpdate.net.
Rosberg pertama kali diteriaki di Belgia, yakni setelah bertabrakan dengan Hamilton di lap kedua. Hamilton gagal finis sementara ia finis kedua. Sebelum Seri Italia digelar, Rosberg telah meminta maaf secara publik.
"Saya pernah mengalaminya, jadi menyenangkan mendapat dukungan dari penggemar Ferrari dan Mercedes. Tapi risih rasanya mendengar mereka meneriaki Nico. Saya tidak suka tindakan itu di semua jenis olahraga. Kita semua harus bersikap baik pada semua orang," ujar Hamilton yang memenangi balapan.
Sementara itu Rosberg mengaku tak suka diteriaki meski tak bisa menghindar. "Jelas teriakan itu tak menyenangkan, tapi memangnya saya bisa apa? Semoga lain kali mereka memaafkan saya dan melupakan segalanya. Saya sudah minta maaf, saya tak bisa melakukan hal yang lebih dari itu," tutupnya. (gpu/kny)
Rosberg pertama kali diteriaki di Belgia, yakni setelah bertabrakan dengan Hamilton di lap kedua. Hamilton gagal finis sementara ia finis kedua. Sebelum Seri Italia digelar, Rosberg telah meminta maaf secara publik.
"Saya pernah mengalaminya, jadi menyenangkan mendapat dukungan dari penggemar Ferrari dan Mercedes. Tapi risih rasanya mendengar mereka meneriaki Nico. Saya tidak suka tindakan itu di semua jenis olahraga. Kita semua harus bersikap baik pada semua orang," ujar Hamilton yang memenangi balapan.
Sementara itu Rosberg mengaku tak suka diteriaki meski tak bisa menghindar. "Jelas teriakan itu tak menyenangkan, tapi memangnya saya bisa apa? Semoga lain kali mereka memaafkan saya dan melupakan segalanya. Saya sudah minta maaf, saya tak bisa melakukan hal yang lebih dari itu," tutupnya. (gpu/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 04:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 04:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:45
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 03:32
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...