Rins Akui Minta Nasihat Vinales Soal Suzuki

Rins Akui Minta Nasihat Vinales Soal Suzuki
Alex Rins (c) AFP
- Pebalap Paginas Amarillas HP 40 Moto2, Alex Rins mengaku meminta nasihat kepada Maverick Vinales soal keputusannya untuk hijrah ke Suzuki Ecstar di MotoGP tahun depan. Hal ini disampaikan Rins dalam jumpa pers MotoGP Belanda di Sirkuit Assen pada hari Kamis (23/6).


Rins yang masih berusia 20 tahun, akan menggantikan posisi Vinales yang akan membela Movistar Yamaha MotoGP. Pebalap Spanyol ini akan bertandem dengan Andrea Iannone, yang akan menggantikan peran Aleix Espargaro, sebagai pebalap yang lebih senior dan berpengalaman.


"Pada akhirnya saya bisa mengonfirmasi bahwa saya akan naik ke MotoGP tahun depan. Manajer saya tak bicara dengan banyak tim, tapi kami memutuskan pergi ke Suzuki karena mereka adalah tim muda dengan sifat kekeluargaan," ujar Rins seperti yang dilansir Crash.net.


Rins juga menyatakan dirinya telah bicara dengan Vinales sebelum menjatuhkan pilihannya kepada Suzuki. Ia yakin GSX-RR punya potensi besar, walau memprediksi proses adaptasinya takkan mudah.


"Saya juga bicara dengan Mack dan meminta pendapatnya. Ia berkata bahwa Suzuki merupakan tim bagus. Motor mereka punya tenaga besar, lebih berat ketimbang Moto2. Saya belum tahu seluk beluknya, namun tentu akan sulit beradaptasi," pungkasnya. [initial]


 (cn/kny)