Redding Yakin Marquez Pelajari Data Stoner

Redding Yakin Marquez Pelajari Data Stoner
Marc Marquez (c) AFP
Bola.net - Pebalap Estrella Galicia 0.0 Marc VDS, Scott Redding meyakini pebalap Repsol Honda, Marc Marquez mempelajari data test rider Departemen Balap Honda (HRC), Casey Stoner selama uji coba pramusim MotoGP di Sepang, Malaysia pekan lalu.

Sebelum para pebalap MotoGP menjalani uji coba pada 4-6 Februari, Stoner menjalani kegiatan serupa di tempat yang sama pada 29-30 Januari. Juara dunia 2007 dan 2011 itu membantu HRC memilihkan perangkat terbaik untuk Marquez dan Dani Pedrosa.

Redding sendiri mulai musim ini akan mengendarai RC213V seperti milik Marquez dan mengaku harus beradaptasi dari nol. "Motor ini sangat berbeda, itulah mengapa saya mempelajari para pebalap terbaik. Saya sudah pasti tak bisa belajar sendiri," ujarnya kepada Asphalt and Rubber.

"Tentu Marc tak belajar sendiri, saya tahu ia mempelajari data Casey sepanjang hari selama uji coba untuk melihat bagaimana Casey mengendarainya. Itulah yang juga saya lakukan. Saya tak peduli catatan waktu, saya hanya harus nyaman di atas motor ini," tutup Redding. (anr/kny)