
Pedrosa yang mengalami masa-masa sulit sebelum memenangi MotoGP San Marino akhir pekan lalu, memang dikabarkan ingin mencari pengganti Ramon Aurin, yang telah menjadi kepala mekaniknya sejak akhir 2014, yakni setelah Mike Leitner memutuskan hengkang dan menjabat sebagai Vice President Onroad KTM.
Redding yang bekerja dengan Guidotti sejak akhir musim lalu pun mengaku frustrasi atas keputusannya. "Saya sudah dengar kabar ini sejak 5-6 pekan lalu. Ia berkata akan bertahan dengan saya. Sayang jika kami harus kehilangan Giacomo tahun depan," ujarnya pada hari Jumat (9/9) di Misano.
Giacomo Guidotti dan Scott Redding (c) Pramac Racing
Usai balap pada hari Minggu (11/9), Redding pun mendengar kabar bahwa Guidotti ternyata benar-benar akan pergi ke Repsol Honda. Hal ini pun membuatnya kecewa, dan rider Inggris berusia 23 tahun ini menyatakan bekerja dengan Guidotti di lima seri terakhir takkan terasa sama lagi.
"Saya tak tahu siapa yang akan mendampingi saya. Ketika melihat orang-orang pergi, rasanya 'sialan'. Rasanya pasti akan berbeda, menatap seseorang yang jelas-jelas tak ingin bersama Anda lagi tahun depan. Saya yakin akan ada penggantinya, tapi saya harap penggantinya akan cukup baik melakukan tugasnya," tutup runner up Moto2 2013 ini. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...