
Bola.net - Menjelang Formula 1 GP Jerman akhir pekan ini, pebalap Lotus, Kimi Raikkonen mengaku belum bisa menemukan penyebab mengapa dirinya bisa mengalami enam kali gagal finis di negara tersebut.
Selama berkarir di F1, Raikkonen hanya mampu finis tiga kali di Jerman, dan sisanya mengalami gagal finis. Padahal pebalap Finlandia ini telah mengoleksi empat pole di sana.
"Entahlah, mungkin saya pernah melakukan hal buruk di kehidupan sebelumnya. Saya selalu senang membalap di Jerman, namun keberuntungan tak pernah menghampiri saya. Selalu ada saja hal yang membuat saya gagal menang. Saya punya empat pole di sana, namun juga enam kali gagal finis," ujarnya.
Menurut juara dunia 2007 ini, karakter Sirkuit Nurburgring cocok untuk mobil E21 miliknya. Sayang, cuaca Nurburgring yang cukup dingin kemungkinan akan menyulitkan Raikkonen.
"Harusnya, Nurburgring cocok untuk kami. Tetapi kami selalu bermasalah dengan cuaca yang lebih dingin, dan sayangnya cuaca Nurburgring jarang hangat," lanjutnya.
Raikkonen pun mengaku tak mau mematok target kemenangan. Ia hanya ingin memperbaiki prestasinya di F1 GP Inggris akhir pekan lalu, di mana ia finis kelima.
"Kami tak pernah mematok target tinggi, yang jelas podium akan menjadi hasil yang positif. Kami gagal meraihnya di Silverstone, jadi lebih baik kami kembali finis di depan. Secara realistis, saya harus tampil sebaik mungkin di semua balapan," tutup The Iceman. (lot/kny)
Selama berkarir di F1, Raikkonen hanya mampu finis tiga kali di Jerman, dan sisanya mengalami gagal finis. Padahal pebalap Finlandia ini telah mengoleksi empat pole di sana.
"Entahlah, mungkin saya pernah melakukan hal buruk di kehidupan sebelumnya. Saya selalu senang membalap di Jerman, namun keberuntungan tak pernah menghampiri saya. Selalu ada saja hal yang membuat saya gagal menang. Saya punya empat pole di sana, namun juga enam kali gagal finis," ujarnya.
Menurut juara dunia 2007 ini, karakter Sirkuit Nurburgring cocok untuk mobil E21 miliknya. Sayang, cuaca Nurburgring yang cukup dingin kemungkinan akan menyulitkan Raikkonen.
"Harusnya, Nurburgring cocok untuk kami. Tetapi kami selalu bermasalah dengan cuaca yang lebih dingin, dan sayangnya cuaca Nurburgring jarang hangat," lanjutnya.
Raikkonen pun mengaku tak mau mematok target kemenangan. Ia hanya ingin memperbaiki prestasinya di F1 GP Inggris akhir pekan lalu, di mana ia finis kelima.
"Kami tak pernah mematok target tinggi, yang jelas podium akan menjadi hasil yang positif. Kami gagal meraihnya di Silverstone, jadi lebih baik kami kembali finis di depan. Secara realistis, saya harus tampil sebaik mungkin di semua balapan," tutup The Iceman. (lot/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Gigi Dall'Igna Soal Gosip Marc Marquez Tolak 100 Juta Euro dari Honda: Dia Ingin Menang, Uang Bukan Masalah
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...