
Bola.net - - Meski belum benar-benar bergabung, Francesco 'Pecco' Bagnaia telah membuat seisi Alma Pramac Racing merasa bangga padanya usai mengunci gelar dunia Moto2 2018 di Sepang, Malaysia akhir pekan lalu. Pasalnya, Pramac lah yang akan menaunginya di MotoGP musim depan.
Tim yang bermarkas di Sienna, Italia ini telah mendapatkan tanda tangan Pecco untuk tahun 2019 dan 2020, bahkan sebelum musim ini dimulai. Atas alasan-alasain ini, Manajer Tim Pramac, Francesco Guidotti mengaku sangat bangga dan bahkan mengucapkan terima kasih kepada rider Sky Racing VR46 tersebut.
"Saya berterima kasih padanya karena ia membuat kami terlihat baik, meski kami belum menghabiskan sepeser euro pun," ujarnya sembari tertawa kepada Sky Sport. "Kami percaya padanya. Bahkan sebelum musim ini dimulai, kami yakin ia akan menjalani tahun yang luar biasa. Tapi ia mengejutkan kami karena ia bahkan lebih baik dari dugaan."
Advertisement
Rider Berkualitas
Musim ini, Bagnaia sukses merebut 12 podium, yang delapan di antaranya merupakan kemenangan. Tahun depan, ia akan mengendarai Ducati Desmosedici GP18 dan bertandem dengan Jack Miller, yang akan mengendarai Desmosedici GP19.
Guidotti pun yakin VR46 Riders Academy punya peranan penting dalam perkembangan karier rider berusia 21 tahun tersebut, dan mengaku akan berusaha sebaik mungkin dalam memberi dukungan kepada Bagnaia di MotoGP musim depan.
"Kini semua orang tahu kualitas yang ia punya. Tapi kami melihatnya lebih awal ketimbang yang lain. Semua orang yang bekerja dengan Pecco telah memberi kontribusi kepada perkembangannya. Sungguh sebuah tanggung jawab besar bagi kami untuk menyambutnya. Saya tak sabar melihatnya uji coba di Valencia, saya sangat penasaran," tutup Guidotti.
Baca Juga:
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
-
Bulu Tangkis 19 Maret 2025 22:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...