
Bola.net - Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Miguel Oliveira, memang belum pernah meraih gelar dunia di Grand Prix. Namun, popularitasnya terus meroket sejak ia berkompetisi di MotoGP pada 2019. Ia bahkan disebut-sebut sebagai atlet yang sama populernya dengan pesepak bola Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Dalam Moto3 Italia 2015 di Mugello, Oliveira menjadi pembalap Portugal pertama yang mampu meraih kemenangan di ajang Grand Prix. Sejak itu, ia diharapkan untuk mewakili negaranya di kelas MotoGP, apalagi ia sukses merebut gelar runner up pada tahun yang sama, begitu pula di Moto2 2018.
Oliveira makin mengharumkan nama Portugal saat merebut kemenangan pertama bagi Tech 3 KTM di MotoGP Styria, Austria, pada 2020. Berkat prestasi itu, ia makin banjir dukungan. Tak hanya dari fans, melainkan juga dari begitu banyak sponsor lokal di Portugal. Alhasil, ia pun semakin dikenal oleh publik.
Advertisement
"Saya tak lihat diri saya sebagai superstar atau orang populer. Namun, saya jelas memegang peran yang bikin saya dapat perhatian besar dari orang-orang Portugal. Mereka menghargai saya karena mengibarkan bendera negara kami di ajang ini," ujarnya via situs resmi kejuaraan, yang dikutip Speedweek, Rabu (27/7/2022).
Kehidupan Pribadi Jadi Terdampak
Oliveira menyatakan, popularitasnya yang terus meroket bukanlah hal negatif, karena sudah bagian dari profesinya sebagai atlet. Ia juga senang MotoGP makin populer di Portugal. Meski begitu, ia mengakui kehidupan pribadinya jadi terdampak. Kini ia tak lagi bebas beraktivitas di luar rumah, karena selalu ada orang yang mengenalinya.
"Ini bukan hal yang buruk, melainkan konsekuensi dari pekerjaan saya. Terlebih, privilese bagi saya bisa dapat dukungan dari negara sendiri. Fans Portugal menakjubkan. Tahun demi tahun, saya lihat komunitas olahraga ini terus tumbuh. MotoGP jadi olahraga penting di Portugal. Orang-orang makin sering membicarakannya," ungkapnya.
"Saya punya banyak fans di Portugal, jadi nyaris mustahil menyeberang jalanan tanpa orang yang mengenali saya. Ini juga karena saya punya banyak sponsor pribadi yang mengadakan banyak kampanye. Jika ke pom bensin, Anda mungkin akan lihat foto saya di papan reklame raksasa. Saat ini, sangat sulit untuk tetap anonim," lanjut Oliveira.
Merendah Ketika Dibandingkan dengan Cristiano Ronaldo
Pembalap 27 tahun ini bahkan kerap disandingkan dengan Ronaldo, yang tentunya atlet kebanggaan nomor satu Portugal. Oliveira dan Ronaldo bahkan punya beberapa sponsor yang sama, sehingga juga pernah membintangi iklan televisi bersama-sama. Namun, Oliveira ogah jika disama-samakan dengan Ronaldo.
"Tidak adil kalau Anda membandingkan siapa pun dengan Cristiano Ronaldo. Ia merupakan sosok olahragawan yang punya follower paling banyak di media sosial. Dia punya dunianya sendiri, meski saya juga sangat dikenal orang," pungkas pembalap yang juga berprofesi sebagai dokter gigi ini.
Selama berlaga di MotoGP, Oliveira mengoleksi 6 podium dan 4 kemenangan, yang semuanya ia raih bersama KTM. Saat ini ia berada di peringkat 10 pada klasemen pembalap dengan koleksi 71 poin, tertinggal 22 poin dari sang tandem, Brad Binder di peringkat 6. Berikut klasemen sementara MotoGP 2022 usai Seri Belanda.
Klasemen Sementara MotoGP 2022
- Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha - Yamaha - 172
- Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia - 151
- Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati - 114
- Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati - 106
- Enea Bastianini - Gresini Racing - Ducati - 105
- Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 93
- Jack Miller - Ducati Lenovo Team - Ducati - 91
- Joan Mir - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 77
- Alex Rins - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 75
- Miguel Oliveira - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 71
- Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati - 70
- Maverick Viñales - Aprilia Racing - Aprilia - 62
- Marc Marquez - Repsol Honda Team - Honda - 60
- Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - Ducati - 55
- Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - Ducati - 52
- Takaaki Nakagami - LCR Honda IDEMITSU - Honda - 42
- Pol Espargaro - Repsol Honda Team - Honda - 40
- Alex Marquez - LCR Honda CASTROL - Honda - 27
- Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha - Yamaha - 25
- Fabio Di Giannantonio - Gresini Racing - Ducati - 18
- Darryn Binder - WithU Yamaha RNF - Yamaha - 10
- Andrea Dovizioso - WithU Yamaha RNF - Yamaha - 10
- Remy Gardner - Tech3 KTM Factory Racing - KTM - 9
- Raul Fernandez - Tech3 KTM Factory Racing - KTM - 5
- Stefan Bradl - Repsol Honda Team - Honda - 0
- Michele Pirro - Aruba.it Racing - Ducati - 0
- Lorenzo Savadori - Aprilia Racing - Aprilia - 0
Sumber: MotoGP, Speedweek
Baca juga:
- 6 Bos Tim MotoGP yang Dulunya Pembalap, Jadi Kunci Sukses Para Rider
- Enea Bastianini: Alex Marquez yang Sesungguhnya akan Terlihat di Gresini-Ducati
- Bakal Punya Tim Satelit, Aprilia Minta 4 Pembalapnya Akur Saat Kerja Bareng
- Kawasaki Masih Anti Balik ke MotoGP: Terlalu Banyak Balapan, WorldSBK Lebih Nyaman
- Maklum Miguel Oliveira Ogah Balik, Tech 3 KTM: Soalnya 2 Kali Sakit Hati
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 Juli 2022 22:35
-
Liga Inggris 27 Juli 2022 21:36
Lisandro Martinez Buka-bukaan Alasan Gabung Manchester United
-
Liga Inggris 27 Juli 2022 21:22
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 05:26
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 05:13
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...