Pol Espargaro Bertekad Jadi Pebalap Tim Satelit Terbaik

Pol Espargaro Bertekad Jadi Pebalap Tim Satelit Terbaik
Pol Espargaro (c) Tech 3 Racing
Bola.net - Debutan Monster Yamaha Tech 3, Pol Espargaro bertekad menjadi pebalap tim satelit terbaik musim ini, meski kondisinya tidak fit menjelang MotoGP Qatar.

Espargaro mengalami cedera bahu kiri akibat kecelakaan dalam uji coba di tempat yang sama dua pekan lalu. Meski berstatus debutan, juara dunia Moto2 2013 ini ingin mengulang sukses Cal Cruthclow tahun lalu.

"Saya tak tahu apa yang bisa raih. Saya bisa katakan bahwa saya bisa tampil baik dan kuat dengan YZR-M1, namun saat ini kondisi saya tidak bagus. Entah kapan saya bisa pulih, namun target saya musim ini adalah menjadi pebalap tim satelit terbaik," tuturnya kepada MCN.

Akhir pekan ini Espargaro akan kembali bertarung melawan sang kakak, Aleix Espargaro yang membela NGM Forward Racing di atas motor Open Yamaha.   (mcn/kny)