
Bola.net - Lewis Hamilton memang 'hanya' finis ketiga dalam seri kandangnya, Formula 1 GP Inggris di Sirkuit Silverstone pada Minggu (3/7/2022). Namun, tujuh kali juara dunia ini senang bisa kembali bertarung di depan bersama Mercedes AMG Petronas, meski kendala porpoising belum sepenuhnya musnah. Hal ini ia katakan kepada Sky Sports usai balap.
Start kelima, Hamilton sempat naik ke posisi ketiga pada Lap 1. Namun, ia melorot posisi kelima usai restart akibat bendera merah menyusul kecelakaan Zhou Guanyu di Tikungan 1 dan Alex Albon di trek lurus selepas start. Ia harus melaju di belakang Lando Norris, sehingga kesulitan memangkas margin dari duet Ferrari, Carlos Sainz jr dan Charles Leclerc.
Hamilton berhasil menyalip Norris pada Lap 5, dan bertahan di posisi keempat sebelum naik satu posisi setelah Max Verstappen melaporkan kerusakan ban dan harus pit stop pada Lap 13. Ia pun memimpin setelah Sainz dan Leclerc menjalani pit stop pada Lap 20 dan 26. Ia sendiri pit stop pada Lap 34, namun cukup lamban sehingga kehilangan banyak waktu.
Advertisement
Sempat Kepikiran Bisa Menang
Hamilton bertahan di posisi ketiga, di belakang duet Ferrari. Namun, pada Lap 39, Esteban Ocon mengalami kendala teknis dan memicu Safety Car. Periode ini berakhir pada akhir Lap 42, dan Sainz langsung menyalip Leclerc, melenggang menuju kemenangan. Sementara itu, Hamilton harus berjibaku dengan Sergio Perez dan Leclerc dalam memperebutkan posisi kedua.
Aksi saling salip menegangkan terjadi di antara ketiganya. Namun, akhirnya Perez lah yang finis kedua, sementara Hamilton berhasil membekuk Leclerc dan finis ketiga. Hamilton pun mengaku sempat terpikir bahwa peluang menang sempat ada dalam genggamannya. Namun, pit stop yang kurang oke dari timnya membuat kesempatan itu sirna.
"Untuk beberapa saat, saya punya perasaan bisa menang, namun beberapa hal berjalan melawan kami. Saat start, kami naik ke posisi ketiga, tapi para rival mendorong kami mundur ke posisi kelima. Setelahnya, saya tertinggal dari Lando. Jadi, saya menghabiskan beberapa lap untuk coba menyalip. Setelahnya, ada margin 5-6 detik dari para pembalap Ferrari," kisahnya.
Alami Kemajuan Besar, Tapi Butuh Lebih
"Saya mencatat waktu yang baik dan mengejar duet Ferrari. Saya juga menjalani stint yang panjang dan sangat baik, sehingga berpikir mungkin bisa memperebutkan kemenangan. Sayangnya, marginnya terlalu besar dan pit stop kami tak terlalu oke. Saya juga kesulitan saat pemanasan (usai Safety Car) dan kalah dengan dua mobil. Hari ini sangat berat," lanjut Hamilton.
Hasil Hamilton ini membuat Mercedes mengoleksi enam podium, tapi tak satu pun di antaranya merupakan kemenangan. Namun, ini podium keempat mereka dalam lima balapan terakhir, dua dari George Russell dan dua dari Hamilton. Hamilton menolak menyatakan ini tanda timnya sudah mengatasi fenomena porpoising, namun titik terang sudah mulai terlihat.
"Saya lebih pilih berpikir bahwa kami masih ada di titik balik. Kami masih ada di belokan. Mobil kami mengalami kemajuan besar, namun masih ada tugas yang harus dikerjakan. Terima kasih kepada tim atas semua peningkatan akhir pekan ini. Tapi kami butuh lebih. Kami harus tetap bekerja keras, tetap berpikir positif. Namun, menyenangkan bisa kembali bertarung di depan," tutup Hamilton.
Sumber: Sky Sports
Baca Juga:
- Penantian 7 Tahun, 151 Start: Carlos Sainz jr Sabet Kemenangan Perdana di Formula 1
- Video: Kecelakaan Hebat Zhou Guanyu di F1 Silverstone, Terbalik dan Tabrak Pagar Trek
- Klasemen Sementara Formula 1 2022 Usai Seri Inggris di Silverstone
- Hasil Balap Formula 1 Inggris: Carlos Sainz jr Akhirnya Raih Kemenangan
- Jenuh di Honda, Alex Marquez Didukung Marc Marquez Pindah ke Ducati
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 3 Juli 2022 23:29
Klasemen Sementara Formula 1 2022 Usai Seri Inggris di Silverstone
-
Otomotif 1 Juli 2022 15:55
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 GP Inggris di Vidio, 1-3 Juli 2022
-
Otomotif 20 Juni 2022 12:29
Tunggu 3 Bulan, Lewis Hamilton Akhirnya Podium Lagi di Formula 1 Kanada
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...