Podium, Bentuk Balas Budi Crutchlow ke LCR Honda

Podium, Bentuk Balas Budi Crutchlow ke LCR Honda
Cal Crutchlow (c) AFP
Bola.net - Pebalap baru CWM LCR Honda, Cal Crutchlow menyatakan finis ketiga dan podium di MotoGP Argentina akhir pekan lalu merupakan bentuk balas budinya atas kerja keras tim asal Italia yang bermarkas di Monako itu.

Hasil ini merupakan podium perdana LCR sejak Laguna Seca yang diraih Stefan Bradl pada tahun 2013. Podium ini juga merupakan podium perdana Crutchlow bersama Honda. Ia pun sukses meraih podium dengan tiga konstruktor berbeda selama tiga tahun terakhir.

"Saya ingin membalas budi kepada tim saya. Mereka sudah lama tak naik podium. Karena kini saya punya kesempatan itu, saya ingin melakukannya. Ini motivasi saya di Argentina," ujar juara World Supersport 2009 ini kepada Speedweek.

Crutchlow pun membantah mendapat perangkat RC213V milik Dani Pedrosa. "Sejak uji coba, saya tahu akan mendapat upgrade sendiri, dan upgrade ini saya dapat di Texas. Motor saya kini mirip dengan milik Marc Marquez. Saya sangat menyukainya. Kini saya bisa ngotot sampai finis," tutupnya. [initial]

 (sw/kny)