Petronas Tertarik Sponsori Jorge Lorenzo di MotoGP 2019?

Petronas Tertarik Sponsori Jorge Lorenzo di MotoGP 2019?
Jorge Lorenzo (c) Ducati

Bola.net - - Usai Ducati Corse berkali-kali mengungkapkan rasa kecewa mereka soal performa Jorge Lorenzo di MotoGP selama dua musim belakangan, masa depan rider Spanyol tersebut hingga kini belum menemukan kejelasan dan justru menimbulkan begitu banyak spekulasi.

Sulit tampil baik di atas Desmosedici, Lorenzo sempat dikabarkan bakal pindah ke Suzuki Ecstar. Monster Energy yang bakal kehilangan Tech 3 Racing akhir musim nanti, juga sempat diisukan bertekad menyusul Lorenzo andai ia benar-benar pindah ke Suzuki.

Sayangnya, langkah Lorenzo ini tampaknya telah terhalang. Pabrikan asal Hamamatsu, Jepang tersebut digosipkan justru memilih menggaet rider muda Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Moto2 sekaligus juara dunia Moto3 2017, Joan Mir. Kabarnya, pengumuman kontrak Mir akan dirilis dalam waktu dekat.

Usai gosip soal Mir dan Suzuki ini menyeruak, Lorenzo pun tak punya banyak pilihan. Ia dikabarkan berpeluang kembali ke Yamaha, namun kontrak yang baru ditandatangani Maverick Vinales dan Valentino Rossi membuat Por Fuera mustahil kembali membela Movistar Yamaha.

1 dari 2 halaman

Marc VDS-Yamaha?

Marc VDS-Yamaha?

Marc VDS-Yamaha?

Marc VDS Racing, yang bertekad hengkang dari Honda, merupakan kandidat terkuat sebagai tim satelit baru bagi Yamaha. Lorenzo bisa saja membela tim ini dan bertandem dengan Franco Morbidelli, namun masalah internal yang terjadi di antara para petinggi Marc VDS membuat negosiasi mereka dengan Yamaha kembali terkatung-katung.
2 dari 2 halaman

Petronas-Yamaha?

Petronas-Yamaha?

Petronas-Yamaha?

Belakangan, La Gazzetta dello Sport justru melansir bahwa perusahaan bahan bakar asal Malaysia, Petronas tertarik membentuk tim baru di MotoGP, demi mendukung Lorenzo. Idealnya motor yang mereka gunakan adalah Yamaha. Lorenzo juga berpeluang bertandem dengan rider Malaysia, Hafizh Syahrin yang saat ini membela Tech 3.

Belum ada keterangan resmi dari pihak-pihak ini, namun Ducati telah menyebutkan bahwa MotoGP Italia dan Catalunya, Spanyol adalah kesempatan final bagi Lorenzo untuk membuktikan dirinya layak dipertahankan. Jika ia gagal meraih hasil baik, Danilo Petrucci atau Jack Miller telah dijadikan kandidat penggantinya.

Nah, ke manakah Lorenzo akan berlabuh musim depan? Tunggu kabar selanjutnya ya, Bolaneters! [initial]