
Bola.net - Manajer Tim Petronas Yamaha SRT, Wilco Zeelenberg, mengaku sulit percaya dirinya bakal menjadi manajer tim Valentino Rossi, sang sembilan kali juara dunia, di MotoGP 2021. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya dengan Motorsport.com pada Rabu (2/9/2020).
Meski belum menandatangani kontrak apa pun, Rossi telah memastikan dirinya bakal membela SRT tahun depan. Rider Italia berusia 41 tahun ini kabarnya belum menandatangani kontrak karena ingin SRT dan Yamaha memberi izin agar ia bisa memboyong seluruh krunya.
Zeelenberg pun tak memungkiri bahwa menaungi Rossi punya sisi negatif dan positif. Negatifnya, Rossi tak bisa lagi dijadikan proyek jangka panjang untuk timnya. Positifnya, status Rossi sebagai ikon MotoGP tentu akan memotivasi timnya untuk tampil lebih baik.
Advertisement
Tak Mengira Bakal Jadi Manajer Tim Rossi
Uniknya lagi, ini akan jadi momen untuk bagi Zeelenberg. Selama mereka berada di Yamaha, Zeelenberg dan Rossi selalu berada di pihak yang berseberangan. Pasalnya, pria asal Belanda itu menjabat sebagai pelatih balap rival sengit Rossi, Jorge Lorenzo, pada 2010-2016.
"Saya rasa proyek ini oke-oke saja. Ini kesempatan besar bagi kami. Menaungi pembalap terhebat sepanjang masa adalah hal unik. Jika 10 tahun lalu Anda bilang saya akan jadi manajer tim Vale, saya bakal ragu," ungkap Zeelenberg, yang juga eks pembalap GP250 ini.
Ingin Rossi Lebih Kompetitif Sebelum Pensiun
Meski begitu, Zeelenberg menyatakan tak mau timnya hanya dijadikan tempat Rossi bernaung sebelum pensiun. SRT ingin Rossi bisa tetap tampil kompetitif, bahkan lebih baik dari musim ini. Apalagi, Rossi dipastikan bakal tetap mendapat dukungan teknis langsung dari Yamaha.
"Kami ingin tahun depan ia tampil lebih baik dari sekarang. Itulah tantangan kami untuknya dan itulah ambisi kami. Kami menginginkan hal lebih dari apa yang dilakukannya sejauh ini. Selama dua tahun terakhir, kami tampil cukup baik, dan saya ingin melihat Vale melakukan hal yang sama," pungkasnya.
Sumber: Motorsportcom
Video: 5 Pembalap Hebat WorldSBK yang Tak Sukses di MotoGP
Baca Juga:
- Suzuki Bentuk Tim Satelit di MotoGP 2022, Ragu Pilih Tim Valentino Rossi
- Teringat Mendiang Sahabat, Takaaki Nakagami Emosional Jelang MotoGP Misano
- Kaget Andrea Dovizioso Hengkang, Pecco Bagnaia Siap Gantikan di Ducati
- Video: Valentino Rossi Jajal Trek Mobil Drift Milik Sang Ayah
- Pesan untuk Dovizioso: Bagnaia Buktikan Ducati Tak Punya Masalah Menikung
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 2 September 2020 13:57
7 Potret Hobi Menarik Francesca Sofia Novello, Pacar Cantik Valentino Rossi
-
Otomotif 30 Agustus 2020 18:03
Cekcok di Austria, Johann Zarco: Saya Tetap Ngefans Valentino Rossi
-
Otomotif 28 Agustus 2020 14:12
Ngefans, Fabio Quartararo Mau Valentino Rossi Balapan Sampai 10 Tahun Lagi
-
Otomotif 27 Agustus 2020 15:10
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
-
Bulu Tangkis 19 Maret 2025 22:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...