
Bola.net - - Manajer Tim Ducati Corse, Davide Tardozzi menyatakan bahwa kehadiran sang test rider, Casey Stoner dalam uji coba pascamusim MotoGP Valencia, Spanyol di Sirkuit Ricardo Tormo sangatlah penting bagi kedua pebalapnya, Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso.
Stoner yang tahun ini menjalani beberapa uji coba untuk Ducati, hadir di Valencia untuk menyaksikan debut Lorenzo di atas Desmosedici. Selain itu, rider asal Australia ini juga berperan sebagai rider coach bagi Lorenzo dan Dovizioso.
"Casey sungguh-sungguh mendengarkan. Ia berada di sirkuit bersama kami, dan ia melaporkan beberapa hal kepada Jorge dan Dovi. Jika Jorge memintanya mengawasi salah satu tikungan, maka Casey memberinya perbandingan dan alasan mengapa ia lamban atau merasa lamban," ujar Tardozzi kepada Crash.net.
Meski menjabat sebagai test rider, Stoner tak dijadwalkan turun dalam uji coba kali ini. Juara dunia MotoGP 2007 dan 2011 ini diperkirakan akan menjajal Desmosedici GP17 di uji coba pramusim Malaysia di Sepang pada 30 Januari-1 Februari mendatang.
"Dengan adanya laporan dari Casey, saya rasa Jorge bisa memperbaiki sesuatu di tikungan tersebut. Casey merupakan rider yang penting. Feedback-nya dalam memperhatikan para pebalap kami sangatlah penting," pungkas Tardozzi.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...