Pedrosa Tak Ragu Bidik Kemenangan di Valencia

Pedrosa Tak Ragu Bidik Kemenangan di Valencia
Dani Pedrosa (c) AFP
Bola.net - Dani Pedrosa boleh jadi sudah resmi terlempar dari peringkat tiga besar klasemen pebalap MotoGP 2014, namun pebalap Repsol Honda ini tak ragu untuk membidik kemenangan di seri terakhir yang digelar di Valencia, Spanyol akhir pekan nanti.

Setelah gagal finis di Australia dan Malaysia, saat ini Pedrosa berada di peringkat keempat pada klasemen pebalap dengan 230 poin. Ia tertinggal 33 poin dari pebalap Movistar Yamaha MotoGP di peringkat ketiga, Jorge Lorenzo.

"Sudah jelas saya tak bisa meraih peringkat kedua atau ketiga di klasemen, apalagi setelah terjatuh di Malaysia. Meski begitu saya sudah tak sabar menanti balapan di Valencia dan ingin menyelesaikan musim ini sebaik mungkin," ujar Pedrosa kepada MotoGP.com.

Pedrosa pun tak ragu membidik podium teratas akhir pekan nanti. "Valencia selalu menjadi balapan yang spesial bagi saya. Penggemar di sana selalu fantastis. Hasil saya di sana juga selalu baik. Semoga kami bisa meraih kemenangan hari Minggu nanti!" tutupnya.  (mgp/kny)