
- General Manager Race Operations Management Division Honda Racing Corporation (HRC), Tetsuhiro Kuwata mengungkapkan bahwa keputusan Dani Pedrosa pensiun bukanlah akibat pihaknya menggaet Jorge Lorenzo untuk Repsol Honda di MotoGP tahun depan.
Kepada Crash.net, Kuwata menyatakan keputusan Pedrosa untuk gantung helm justru telah diambil sebelum HRC 'kepikiran' menggaet Lorenzo, dan saat itu juga tengah mengalami kerenggangan hubungan dengan Ducati Corse. HRC baru mencoba mendekati Lorenzo usai Pedrosa memastikan dirinya akan hengkang akhir musim nanti.
"Usai kami menerima kabar soal keputusan Dani meninggalkan HRC, kami menerimanya, karena kami menghormatinya. Setelahnya, kami mulai memikirkan kandidat penggantinya. Kami pun mengambil keputusan beberapa hari sesudah Dani memberi kami informasi itu," ujar Kuwata. (cn/dhy)
1 dari 2 halaman
Dikonfirmasi Pedrosa
Pedrosa sendiri menyatakan bahwa keputusannya untuk pensiun bukanlah keputusan mendadak, dan bahkan telah dipertimbangkan usai dirinya menandatangani perpanjangan kontrak dengan HRC pada 2016 lalu.
"Seperti yang sudah saya katakan 1-2 balapan yang lalu, sudah dua tahun yang lalu ketika saya mulai memikirkan pensiun pada akhir 2018. Kemungkinannya ada dua, yakni pindah tim atau keputusan yang akhirnya saya ambil ini (pensiun)," ungkap Pedrosa.
2 dari 2 halaman
Butuh Angin Segar
Manajer Tim Repsol Honda, yang juga eks manajer pribadi Pedrosa, Alberto Puig juga menyatakan bahwa sudah saatnya bagi HRC membutuhkan wajar baru, mengingat Pedrosa telah membela mereka sejak 2006. Saat itulah Lorenzo menghubungi Puig, dan menanyakan peluang untuk bertandem dengan Marc Marquez musim depan.
"Usai 13 tahun, kami memang ingin lihat kemungkinan lain. Jorge adalah juara dunia MotoGP dan merupakan opsi yang sangat menarik. Kami juga ingin lihat motor kami dikendarai rider lain. Dani punya karir yang sangat panjang dengan Honda dan punya banyak peluang lain. Jadi kami memutuskan cari rider lain. Ini adalah keputusan perusahaan," pungkasnya. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...