Pedrosa: Perubahan Qatar Pengaruhi MotoGP

Pedrosa: Perubahan Qatar Pengaruhi MotoGP
Dani Pedrosa (c) AFP
Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa berpendapat bahwa perubahan infrastruktur Qatar semakin berpengaruh pada kualitas pertunjukan yang disajikan MotoGP setiap tahun.

Menurut Pedrosa, Qatar berubah drastis dengan sangat cepat. Saat pertama kali berkunjung, tak ada banyak mobil, tak banyak lampu merah dan tak ada kemacetan. Kini semuanya sudah benar-benar berubah dan banyak sekali gedung pencakar langit.

"Qatar akan menggelar Kejuaraan Dunia Bola Tangan 2015 dan Piala Dunia 2022, jadi mereka tengah membangun beberapa stadion. Salah satunya sangat dekat dengan Losail, dan sangat menakjubkan. Tapi ketika cuaca berangin, lintasan jadi tertutup debu dari bangunan itu. Jadi ini merugikan kami," ujar Pedrosa melalui blog pribadinya.

Pada MotoGP Qatar akhir pekan lalu, Pedrosa sukses finis ketiga di belakang rekan setimnya, Marc Marquez dan pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi.  (rep/kny)