
Bola.net - Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, memberikan peringatan kepada Fabio Quatararo soal potensinya merebut gelar dunia MotoGP 2022. Ia mengingatkan bahwa enam kemenangannya musim ini bukan berkat team order. Jadi, dengan atau tanpa bantuan, ia juga bisa menyabet mahkota juara.
Menjelang MotoGP Australia di Phillip Island pada 14-16 Oktober 2022, Quartararo masih ada di puncak klasemen dengan 219 poin. Namun, Bagnaia hanya 2 poin di belakangnya. Selain keduanya, Aleix Espargaro, Enea Bastianini, Jack Miller, Brad Binder, dan Johann Zarco juga masih punya kans juara secara matematis.
Sejak Seri San Marino, Bagnaia pun menjadi sorotan karena Ducati mulai meminta tujuh pembalapnya yang lain untuk tak agresif ketika berduel dengan Bagnaia. Hal ini pun memunculkan spekulasi bahwa Ducati telah menurunkan team order kepada mereka demi membantu Bagnaia merebut gelar dunia.
Advertisement
Sebut Team Order Lebih Baik Diterapkan di 2 Seri Terakhir
Ducati sendiri memiliki delapan rider yang semuanya tampil garang dan sebagian besar konsisten bertarung di depan. Alhasil, bala bantuan untuk 'Pecco' lebih besar. Di lain sisi, Quartararo tak memiliki situasi istimewa macam ini. Pasalnya, para rider Yamaha yang lain tak kompetitif, sehingga sulit menjalankan team order.
Namun, lewat Crash.net, Selasa (11/10/2022), Bagnaia yakin ia bisa juara tanpa team order. "Saya tahu potensi saya. Dalam dua balapan terakhir, beberapa bantuan bakal menguntungkan. Namun, saya enam kali menang karena saya yang terkuat, bukan karena orang membiarkan saya menyalip. Team order memang bagus, tapi tidak untuk sekarang," ujarnya.
Anak didik Valentino Rossi ini juga yakin momentumnya jauh lebih baik dari Quartararo. Bagnaia menyatakan bahwa dirinya tak pernah mengalami masalah berarti ketika mengendarai Desmosedici, sementara Quartararo terus-terusan kesulitan dengan YZR-M1 yang sulit diajak menyalip, terutama dalam cuaca dingin dan basah.
Situasi Bagnaia Lebih Baik dari Quartararo-Espargaro
"Jelas Fabio rider yang harus dikalahkan. Ia salah satu rider terkuat dan merupakan juara dunia tahun lalu. Namun, saat ini situasi saya lebih baik dari Fabio. Saya merasa oke dengan motor saya. Saya bisa ngotot, bisa menyerang. Sementara itu, ia lebih kesulitan dengan motornya. Motor kami lebih komplet," ujar Bagnaia.
Rider berusia 25 tahun ini juga mengomentari potensi serangan dari Espargaro, yang tertinggal 20 poin di belakang Quartararo. Menurutnya, Espargaro perlu diwaspadai, tetapi bukan lawan yang cukup mengancam. "Aleix sangat konsisten, tetapi ia tak bikin perbedaan. Ia tak meraih hasil seperti di Argentina," tutupnya.
Berikut klasemen sementara MotoGP 2022 usai Seri Thailand di Sirkuit Buriram, di mana Miller dan Bagnaia masing-masing finis di posisi 2 dan 3, di belakang rider Red Bull KTM Factory Racing, Miguel Oliveira.
Klasemen Sementara MotoGP 2022
- Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha - Yamaha - 219
- Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati - 217
- Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia - 199
- Enea Bastianini - Gresini Racing - Ducati - 180
- Jack Miller - Ducati Lenovo Team - Ducati - 179
- Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 154
- Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati - 151
- Miguel Oliveira - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 131
- Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati - 127
- Maverick Viñales - Aprilia Racing - Aprilia - 122
- Alex Rins - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 112
- Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - Ducati - 101
- Marc Marquez - Repsol Honda Team - Honda - 84
- Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - Ducati - 80
- Joan Mir - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 77
- Alex Marquez - LCR Honda CASTROL - Honda - 50
- Pol Espargaro - Repsol Honda Team - Honda - 49
- Takaaki Nakagami - LCR Honda IDEMITSU - Honda - 46
- Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha - Yamaha - 31
- Fabio Di Giannantonio - Gresini Racing - Ducati - 23
- Andrea Dovizioso - WithU Yamaha RNF - Yamaha - 15
- Darryn Binder - WithU Yamaha RNF - Yamaha - 10
- Remy Gardner - Tech3 KTM Factory Racing - KTM - 9
- Raul Fernandez - Tech3 KTM Factory Racing - KTM - 9
- Cal Crutchlow - WithU Yamaha RNF - Yamaha - 3
- Stefan Bradl - Repsol Honda Team - Honda - 2
- Michele Pirro - Aruba.it Racing - Ducati - 0
- Lorenzo Savadori - Aprilia Racing - Aprilia - 0
- Danilo Petrucci - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 0
- Kazuki Watanabe - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 0
- Tetsuta Nagashima - LCR Honda IDEMITSU - Honda - 0
Sumber: Crashnet
Baca juga:
- 6 Gelar Bergengsi Diperebutkan di MotoGP Australia, Termasuk Rookie Terbaik
- Daftar Julukan Rider MotoGP dan Maknanya: Dari 'The Doctor' sampai 'El Diablo'
- WorldSBK Umumkan Rider WorldSSP300 Victor Steeman Meninggal Dunia
- Mandalika Siap Sambut WorldSBK 2022: Trek Sudah Dibenahi, Fans Bakal Dimanja
- 3 Balapan Tersisa: 40 Poin Pisahkan 5 Rider Jelang MotoGP Australia
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 11 Oktober 2022 15:54
3 Balapan Tersisa: 40 Poin Pisahkan 5 Rider Jelang MotoGP Australia
-
Otomotif 11 Oktober 2022 14:45
Alex Marquez Tak Sabar ke Ducati, Sebut Bela Honda Bebani Mental
-
Otomotif 11 Oktober 2022 13:04
Dibimbing Valentino Rossi, Marco Bezzecchi Bidik Tempat di Ducati Lenovo Team
-
Otomotif 11 Oktober 2022 11:40
Miguel Oliveira Prediksi Jack Miller Bakal Sulit Adaptasi di KTM
-
Otomotif 11 Oktober 2022 10:01
Imbas Disenggol Marc Marquez, Takaaki Nakagami Kembali Absen di MotoGP Australia
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...