
Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez mengaku terkejut bisa mencatatkan waktu 1 menit 58,897 detik dan menjadi yang tercepat pada hari ketiga uji coba pramusim MotoGP Sepang, Malaysia pada hari Jumat (6/2).
Catatan waktu tersebut merupakan yang tercepat dari catatan seluruh pebalap dalam tiga hari uji coba. Selain itu, catatan waktu ini juga mengalahkan rekor Marquez sendiri yang diraih pada uji coba pramusim tahun lalu, yakni 1 menit 59,533 detik.
"Ketika melihat catatan waktu, saya terkejut seperti yang lain! Tapi lintasannya memang baik, jadi kami semua melaju lebih cepat daripada sebelumnya. Saya senang, tapi lebih penting lagi saya sudah merasa sangat nyaman," ujar Marquez dalam pernyataan resmi tim.
Marquez pun tak sabar menanti uji coba Sepang II, 23-26 Februari. "Saya melakukan simulasi balap untuk mencoba beberapa hal baru. Motor baru kami sudah selevel dengan motor tahun lalu, dan bahkan bisa lebih baik lagi. Saya tak sabar menanti uji coba kedua," tutupnya. (hrc/kny)
Catatan waktu tersebut merupakan yang tercepat dari catatan seluruh pebalap dalam tiga hari uji coba. Selain itu, catatan waktu ini juga mengalahkan rekor Marquez sendiri yang diraih pada uji coba pramusim tahun lalu, yakni 1 menit 59,533 detik.
"Ketika melihat catatan waktu, saya terkejut seperti yang lain! Tapi lintasannya memang baik, jadi kami semua melaju lebih cepat daripada sebelumnya. Saya senang, tapi lebih penting lagi saya sudah merasa sangat nyaman," ujar Marquez dalam pernyataan resmi tim.
Marquez pun tak sabar menanti uji coba Sepang II, 23-26 Februari. "Saya melakukan simulasi balap untuk mencoba beberapa hal baru. Motor baru kami sudah selevel dengan motor tahun lalu, dan bahkan bisa lebih baik lagi. Saya tak sabar menanti uji coba kedua," tutupnya. (hrc/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:45
-
Bola Indonesia 23 Maret 2025 06:32
-
Liga Italia 23 Maret 2025 06:30
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:15
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 06:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...