Pasca GP Italia, Hamilton Bakal Kunjungi India Lebih Awal

Pasca GP Italia, Hamilton Bakal Kunjungi India Lebih Awal
Lewis Hamilton © GPU
Bola.net - Setelah menjalani balapan di Formula 1 GP Italia akhir pekan ini, Lewis Hamilton akan pergi ke India untuk melakukan lap demonstrasi di jalanan. Pebalap McLaren itu akan mengendarai mobil MP4-27 miliknya di jalanan Mumbai pada tanggal 16 September mendatang.

Juara dunia Formula 1 2008 itu akan mengunjungi Marine Drive, yang diperkirakan akan dipadati khalayak ramai. F1 memang terus berkembang pesat di India setelah negara tersebut menggelar balapan untuk pertama kali tahun lalu.

"Saya selalu suka berkunjung ke India. Saya juga bersemangat mengunjungi Mumbai kali ini," ujar Hamilton kepada media India. "Saya sangat takjub atas antusiasme orang-orang di sana. Saya mendapat pengalaman menyenangkan di Bangalore tahun lalu. Semoga tahun ini antusiasme tetap ada di Mumbai."

Hamilton kini berada di peringkat kelima pada klasemen sementara pebalap dengan raihan total 117 poin.

Formula 1 GP India akan digelar di Sirkuit Buddh pada tanggal 28 Oktober mendatang. (gpu/kny)