
Bola.net - - Dengan cedera patah kaki kanan yang belum sembuh total, Valentino Rossi secara mengejutkan mampu bersaing sengit memperebutkan kemenangan selama 12 lap pertama MotoGP Aragon, Spanyol pada Minggu (24/9), sebelum akhirnya harus puas finis kelima usai mengalami dua masalah krusial.
Start ketiga, Rossi mampu mempertahankan posisi, sebelum akhirnya mengambil alih posisi kedua dari sang tandem, Maverick Vinales pada lap pertama. The Doctor pun sukses bertahan dan bahkan menempel ketat Jorge Lorenzo yang memimpin balapan. Rossi pun akhirnya harus menyerah pada Marc Marquez pada Lap 12.
"Balapan hebat. Saya sangat bangga dan senang karena pekan lalu saya ragu bisa balapan. Tapi kami bekerja dengan baik. Kami mengambil pilihan tepat. Mungkin sedikit berisiko, tapi saya ingin mencoba dan tak mau absen satu balapan lagi karena makin banyak absen, makin banyak pula waktu yang dibutuhkan untuk kembali ke level terbaik," ujarnya kepada Crash.net.
Rossi pun terpaksa finis kelima setelah tersalip oleh Dani Pedrosa dan Vinales, serta mengalami degradasi ban. Meski begitu, The Doctor menyatakan bahwa dirinya tetap puas atas performanya selama pekan balap bila mengingat kondisi fisiknya. Meski absen di Misano, Rossi langsung merasa nyaman mengendarai YZR-M1 sejak awal pekan balap.
"Pekan balap ini berjalan baik karena saya selalu nyaman. Jelas tak 100%, tapi saya berkendara dengan baik. Start dari barisan terdepan sudah bagus. Saya sangat senang, start dengan baik dan kuat di beberapa lap pertama. Saya bisa memperebutkan kemenangan bersama Jorge dan Marc. Tapi saya lebih kelelahan daripada biasanya. Selain itu kami juga mengalami degradasi ban. Tapi pertarungan ini menyenangkan dan jujur saja saya tak mengira bakal finis di lima besar," pungkasnya.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...