Nico Rosberg: Pekan Balap yang Sempurna!

Nico Rosberg: Pekan Balap yang Sempurna!
Nico Rosberg (c) AFP
Bola.net - Pebalap Mercedes, Nico Rosberg menyatakan bahwa pekan balap Formula 1 GP Spanyol yang berlangsung di Sirkuit Barcelona-Catalunya pada 8-10 Mei ini berjalan begitu sempurna.

Usai meraih pole pada sesi kualifikasi, Rosberg sukses menjalani start dengan baik dan memenangkan balapan yang berjalan selama 66 lap tersebut. Kemenangan ini merupakan kemenangan perdananya musim ini.

"Ini akhir pekan yang sangat sempurna! Saya mampu meraih pole, lalu memenangkan balapan. Saya sangat senang. Terima kasih kepada tim yang telah menyediakan mobil terbaik untuk saya. Hasil ini begitu hebat," ujarnya usai balap.

Rosberg pun menanti F1 GP Monako pada 21-24 Mei nanti. "Akhirnya saya mampu melakukan start dengan baik. Saya sudah lama tak melakukannya, dan kali ini berhasil! Saya akan menikmati kemenangan ini dan langsung fokus untuk balapan selanjutnya," tutupnya. (f1/kny)