Naungi Bradl, Yamaha Bidik Target Tinggi di MotoGP 2015

Naungi Bradl, Yamaha Bidik Target Tinggi di MotoGP 2015
Stefan Bradl (c) AFP
Bola.net - Setelah NGM Forward Racing resmi mengumumkan bergabungnya Stefan Bradl di MotoGP musim depan, Yamaha Motor Racing langsung menargetkan pebalap Jerman itu harus menjadi pebalap Open terbaik.

Saat ini, Bradl masih membela LCR Honda. Tahun depan, ia akan mengendarai motor Open Forward Yamaha, yang dirakit dengan mesin YZR-M1 seperti yang digunakan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.

"Jerman adalah pasar penting kami, jadi saya senang Forward menggaet pebalap Jerman. Saya yakin bersama Stefan, Forward bisa menjadi tim Open terbaik tahun depan," ujar Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis kepada SpeedWeek.

Musim ini, Forward nyaris pasti menjadi tim Open terbaik bersama Aleix Espargaro. Yamaha pun menginginkan hasil serupa bersama Bradl. "Stefan harus nyaman dengan Forward. Dengan begitu, hasil baik pasti menyusul," tutup Jarvis.  (sw/kny)