Nakagami Akui Beruntung Jadi Tandem Crutchlow

Nakagami Akui Beruntung Jadi Tandem Crutchlow
Takaaki Nakagami (c) LCR Honda

Bola.net - - Pembalap baru LCR Honda Idemitsu, Takaaki Nakagami mengaku sangat senang akhirnya bisa turun di MotoGP tahun depan, ditambah fakta dirinya bertandem dengan Cal Crutchlow, yang punya banyak pengalaman di tiga pabrikan berbeda, di mana Honda sudah ia bela selama bertahun-tahun.

Usai enam musim turun di Moto2, rider berusia 25 tahun ini akhirnya bisa mewujudkan mimpi berlaga di kejuaraan balap motor terakbar di dunia. Ia juga menjadi rider Jepang pertama yang turun di MotoGP sejak Hiroshi Aoyama memutuskan pensiun pada akhir 2014 lalu.

"Rasanya menyenangkan bertandem dengan Cal. Ia punya banyak pengalaman dengan mesin MotoGP. Saya rasa saya sangat beruntung ada Cal di garasi saya tahun depan. Saya akan mencoba belajar sebanyak mungkin darinya. Selain itu, ia juga orang yang sangat kocak," ujarnya lewat Facebook resmi LCR Honda.

Cal Crutchlow dan Takaaki Nakagami (c) LCR HondaCal Crutchlow dan Takaaki Nakagami (c) LCR Honda

Nakagami pun mengaku semakin nyaman mengendarai motor RC213V selama uji coba pascamusim di Valencia dan Jerez, Spanyol beberapa pekan lalu. Ia pun bertekad merebut gelar debutan terbaik, melawan Franco Morbidelli, Thomas Luthi dan Xavier Simeon.

"Mengendarai motor MotoGP jelas sangat fantastis. Ini impian jadi nyata. Saya suka segalanya soal MotoGP. Tenaganya menakjubkan. Setiap kali saya berkendara, rasanya sungguh sulit dipercaya. Saya jelas ingin merebut gelar rookie of the year. Gelar itu jelas jadi target saya musim depan," tutupnya.