Movistar Resmi Sponsori Lorenzo-Rossi di MotoGP 2014

Movistar Resmi Sponsori Lorenzo-Rossi di MotoGP 2014
Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi (c) AFP
Bola.net - Perusahaan selular raksasa asal Spanyol, Movistar resmi akan mensponsori Yamaha Factory Racing, yang menaungi Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi di MotoGP 2014, demikian yang dilansir oleh Europa Press.

Movistar bukanlah sponsor asing di MotoGP. Sebelumnya, mereka pernah menjadi sponsor utama Honda Gresini, yang menaungi Sete Gibernau dan Marco Melandri pada tahun 2005. Mereka juga mendukung Dani Pedrosa saat ia masih turun di kejuaraan GP125 dan GP250.

"Saya bisa mengonfirmasi bahwa kami telah mencapai kesepakatan dengan Yamaha," ujar pimpinan Movistar TV, Luis Velo dalam acara sarapan bersama awak media di Madrid, Spanyol, Kamis (19/2).

Tahun ini, Movistar juga bekerja sama dengan Mediaset untuk menyiarkan seluruh seri MotoGP. Meski begitu, Velo meyakinkan bahwa pihaknya tak akan menganakemaskan Lorenzo dan Rossi. "Meski kami mendapat kesempatan menjadi sponsor Yamaha, kami tetap ingin menciptakan aset di kejuaraan dunia," tuturnya. (ep/kny)