MotoGP Ubah Jadwal Balap 2021: Austin Gantikan Jepang, Thailand Diundur

MotoGP Ubah Jadwal Balap 2021: Austin Gantikan Jepang, Thailand Diundur
Pembalap LCR Honda Idemitsu, Takaaki Nakagami (c) LCR Honda

Bola.net - FIM, IRTA, dan Dorna Sports secara resmi kembali mengubah kalender balap MotoGP 2021. Akibat pandemi Covid-19 yang masih merebak di mana-mana, mereka pun mengumumkan pembatalan Grand Prix Jepang yang semestinya digelar di Sirkuit Twin Ring Motegi pada 1-3 Oktober.

Untuk mengisi kekosongan pada tanggal tersebut, maka Grand Prix Amerika Serikat di Circuit of The Americas (COTA), yang pada awal tahun ini berstatus ditunda, akan digelar sebagai pengganti Grand Prix Jepang.

Selain itu, Grand Prix Thailand di Sirkuit Buriram juga mengalami perubahan tanggal penyelenggaraan. Tadinya, GP ini hendak digelar pada 8-10 Oktober, namun diundur sepekan menjadi 15-17 Oktober.

Berikut kalender anyar MotoGP 2021 per Rabu (23/6/2021).

1 dari 3 halaman

Kalender Sementara MotoGP, Moto2, dan Moto3 2021

  1. 28 Maret: Qatar - Losail International Circuit (malam hari)
  2. 4 April: Qatar - Losail International Circuit (malam hari)
  3. 18 April: Portugal - Algarve International Circuit
  4. 2 Mei: Spanyol - Circuito de Jerez
  5. 16 Mei: Prancis - Le Mans
  6. 30 Mei: Italia - Autodromo del Mugello
  7. 6 Juni: Catalunya - Barcelona-Catalunya
  8. 20 Juni: Jerman - Sachsenring
  9. 27 Juni: Belanda - TT Circuit Assen
  10. 8 Agustus: Styria - Red Bull Ring
  11. 15 Agustus: Austria - Red Bull Ring
  12. 29 Agustus: Inggris - Silverstone Circuit
  13. 12 September: Aragon - MotorLand Aragon
  14. 19 September: San Marino - Misano World Circuit
  15. 3 Oktober: Amerika Serikat - Circuit of The Americas
  16. 17 Oktober: Thailand - Chang International Circuit
  17. 24 Oktober: Australia - Phillip Island
  18. 31 Oktober: Malaysia - Sepang International Circuit
  19. 14 November: Valencia - Circuit Ricardo Tormo

Ditunda:

  • Argentina - Termas de Rio Hondo

Sirkuit Cadangan:

  • Indonesia - Mandalika International Street Circuit (subyek homologasi)
2 dari 3 halaman

Kalender Sementara MotoE 2021

  1. 2 Mei: Spanyol - Circuito de Jerez
  2. 16 Mei: Prancis - Le Mans
  3. 6 Juni: Catalunya - Barcelona-Catalunya
  4. 27 Juni: Belanda - TT Circuit Assen
  5. 15 August: Austria - Red Bull Ring
  6. 18 September: San Marino I - Misano World Circuit
  7. 19 September: San Marino II - Misano World Circuit

Sumber: MotoGP