Miguel Oliveira Jalani Uji Coba MotoGP di Aragon

Miguel Oliveira Jalani Uji Coba MotoGP di Aragon
Miguel Oliveira (c) KTM

Bola.net - - Pembalap Red Bull KTM Ajo Moto2, Miguel Oliveira menjalani debut uji coba MotoGP bersama Red Bull KTM Factory Racing di Motorland Aragon, Spanyol pada 6-7 Juli. Dalam uji coba tertutup yang digelar KTM ini, Oliveira mengendarai RC16, motor yang dikendarai Pol Espargaro dan Bradley Smith.

Rider berusia 22 tahun ini merupakan pembalap Portugal pertama yang mampu meraih kemenangan Grand Prix, saat memenangi Moto3 Italia di Mugello pada 2015 lalu. Pada tahun yang sama, ia juga sukses merebut gelar runner up, yakni saat ia juga membela Red Bull KTM Ajo.

Oliveira yang dikenal sebagai musuh bebuyutan Maverick Vinales saat anak-anak ini, menjalani debut Moto2 tahun lalu bersama Leopard Racing, dan saat ini tengah duduk di peringkat ketiga pada klasemen pembalap dengan koleksi empat podium.

Sukses mengeluarkan potensi sasis KTM dalam musim debut mereka di kelas intermediate, Oliveira pun 'dihadiahi' uji coba di atas RC16 di Aragon, bersanding dengan Espargaro dan Smith, serta test rider KTM, Mika Kallio. Sayangnya, tak ada catatan waktu resmi yang dirilis oleh pabrikan Austria tersebut.

Pernyataan resmi Miguel Oliveira via KTM:

Target kami bukanlah agar saya melaju sangat cepat, tapi ini uji coba bagi saya untuk menikmatinya. Saya mendapat kesempatan yang saya rasa setiap rider inginkan dalam karir mereka, setidaknya sekali seumur hidup. Saya sangat senang mendapat kesempatan menjajal motor ini. Jadi ini hari yang sangat baik untuk menjalani beberapa lap di atas motor MotoGP. Terima kasih, KTM.