'Maverick Vinales, Pemimpin Ideal Bagi Suzuki'

'Maverick Vinales, Pemimpin Ideal Bagi Suzuki'
Maverick Vinales (c) AFP
- Juara dunia GP500 1993, Kevin Schwantz meyakini bahwa Maverick Vinales merupakan 'pemimpin' ideal untuk Suzuki Ecstar, dan yakin pebalap Spanyol itu tak perlu hijrah ke Movistar Yamaha MotoGP tahun depan demi kemenangan dan gelar dunia.


Dalam wawancaranya dengan Motorsport, Schwantz yakin Suzuki dan Vinales bisa tumbuh bersama dan bahkan menyaingi Yamaha, Honda dan Ducati di masa mendatang. Pria asal Texas, Amerika Serikat ini menyatakan bahwa Suzuki harus melakukan apapun agar Vinales tak pergi.


"Suzuki 'cuti' selama beberapa tahun, dan kini sudah kembali selama setahun lebih. Mack berada di tahapan yang sama, dan ini barulah musim keduanya. Melihat level Suzuki sekarang, Suzuki harus membayar Mack dengan harga layak agar ia mau bertahan. Toh Suzuki sudah mengembangkan motor yang cocok dengannya," ujarnya.


Schwantz juga yakin situasi ini mirip dengan situasi saat ia masih membela Suzuki di era 1990-an. Ia yakin pabrikan asal Jepang itu tak perlu mencari pebalap lain demi mengembangkan GSX-RR. Menurutnya, Vinales adalah orang paling tepat untuk mengendarai motor tersebut.


"Saya membandingkan ini dengan situasi saya dulu. Haruskah Suzuki membawa Eddie Lawson atau Wayne Gardner demi mengembangkan motor untuk saya karena mereka berpengalaman? Tidak, karena Suzuki telah menaruh kepercayaan pada pebalap muda yang sudah terbukti konsisten, cepat dan punya hati besar. Setelahnya, barulah mereka bisa memutuskan siapa pebalap kedua mereka," tutupnya. [initial]


 (ms/kny)