
Bola.net - - Meski belum benar-benar pulih dari berbagai cedera patah tulang dan luka pada lutut kiri, rider Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda, Tito Rabat dipastikan akan kembali turun lintasan dan menjalani uji coba pramusim ketiga MotoGP 2017 di Sirkuit Losail, Qatar pada 10-12 Maret nanti.
Usai kecelakaan hebat di uji coba Malaysia awal bulan lalu, Rabat mendapat dua patah tulang pergelangan, berikut tulang metakarpal kelima pada kedua tangan, begitu pula patah tulang pada kaki. Ia juga kehilangan kulit dan lapisan lunak pada lutut kiri, yang sempat dikhawatirkan terserang infeksi.
Akibat cedera ini, Rabat yang merupakan juara dunia Moto2 2014 terpaksa absen di uji coba pramusim Australia beberapa pekan lalu. Selama masa pemulihan, rider Spanyol ini pun menjalani program rehabilitasi selama empat pekan, dan dipastikan oleh Marc VDS Racing akan turun di Losail akhir pekan nanti.
Tito Rabat (c) Marc VDS
Pernyataan resmi Tito Rabat:
Empat pekan terakhir saya habiskan menjalani rehabilitasi, bekerja dengan fisioterapis untuk memulihkan cedera dan luka operasi. Saya belum cukup bugar, namun cukup fit untuk berkendara. Meski kami harus memperhatikan cedera ini di Qatar, ini takkan menghentikan kami menikmati uji coba yang produktif.
Uji coba ini bukanlah soal mencari catatan waktu, melainkan bekerja dengan kru saya, membangun kembali kepercayaan diri dengan motor dan memastikan kami bersiap sebaik mungkin untuk kembali ke Losail demi menjalani balapan pertama musim ini.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Gigi Dall'Igna Soal Gosip Marc Marquez Tolak 100 Juta Euro dari Honda: Dia Ingin Menang, Uang Bukan Masalah
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...