
Bola.net - - Pembalap Octo Pramac Racing, Scott Redding mengaku ingin bertahan di tim yang sama tahun depan, namun nasibnya hanya akan ditentukan oleh Ducati dan Pramac sendiri. Posisi Redding kini dikabarkan terancam akibat hasil yang tak kunjung gemilang, dan Ducati tampaknya bisa mendepaknya akhir tahun nanti.
Menjalani dua musim pertamanya di MotoGP bersama Honda, saat ini Redding tengah menjalani tahun kedua bersama Pramac dan Ducati. Kontrak rider Inggris ini pun akan habis akhir tahun nanti. Ia ingin bertahan, namun masih menunggu rencana Pramac dan Ducati, yang kabarnya ingin menurunkan rider Aruba Ducati WorldSBK, Chaz Davies tahun depan.
"Akan menyenangkan bila bisa bertahan di tim ini, tapi jika mereka tak mau mempertahankan saya, maka saya harus mencari opsi lain. Keputusan lebih bergantung pada mereka ketimbang saya. Tentu saya ingin bertahan, karena Ducati cocok untuk saya, tapi tergantung mereka ingin saya bertahan atau tidak," ujarnya kepada Autosport.
Rider berusia 24 tahun ini sukses finis di posisi delapan besar pada dua seri pertama di atas motor Desmosedici GP16, namun hanya duduk di peringkat ke-12 pada klasemen pembalap usai tujuh seri berlalu. Ia pun kalah dari sang tandem, Danilo Petrucci yang sukses naik podium di Mugello, Italia bersama Desmosedici GP17.
"Saya sudah bertahun-tahun ada di paddock ini, dan beberapa tahun di MotoGP, tapi tak benar-benar ada kemajuan. Saya mampu unjuk gigi saat latihan, tapi ketika menjalani balapan yang baik, sesuatu selalu terjadi pada motor. Tentu saya bekerja keras menunjukkan potensi, tapi hasil di atas kertas tidak sesuai dengan harapan," pungkasnya.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...