Masa Depan Belum Jelas, Raikkonen 'Ancam' Lotus

Masa Depan Belum Jelas, Raikkonen 'Ancam' Lotus
Kimi Raikkonen (c) AFP
Bola.net - Juara dunia Formula 1 2007, Kimi Raikkonen mengaku tak akan memulai negosiasi perpanjangan kontrak dengan Lotus bila tim asal Enstone, Inggris itu tak mampu memberi mobil yang kompetitif.

Akhir-akhir ini, Raikkonen digosipkan akan pindah ke Scuderia Ferrari, namun pebalap Finlandia ini diprediksi akan tetap bertahan di Lotus. Meski begitu, tim tersebut belum mampu mengantar Raikkonen menuju kemenangan sejak seri pertama musim ini.

"Lotus tahu alasan mengapa kami tidak mengalami kemajuan, dan kami tak bisa mendiskusikan masa depan sebelum mereka mampu mengatasi masalah yang ada. Sesederhana itu," ujar Raikkonen.

Pebalap berusia 33 tahun ini juga mengaku tak terkejut ketika Red Bull Racing tak jadi merekrutnya dan malah menggaet pebalap muda Toro Rosso, Daniel Ricciardo.

"Saya rasa tak ada yang salah. Mungkin Red Bull menginginkan hal berbeda. Entahlah, tanya saja mereka," kata pebalap yang terkenal dengan gaya cueknya ini. "Bagi saya tak masalah. Semua baik-baik saja. Hal ini bukan pertama kalinya terjadi. Terkadang negosiasi bisa saja gagal."

Saat ini, Raikkonen berada di peringkat keempat pada klasemen pebalap dengan 134 poin, tertinggal 63 poin dari sang pemuncak, Sebastian Vettel dari Red Bull Racing. (as/kny)